nusabali

Sukseskan Vaksinasi, Bupati Suwirta Pertegas Perbekel

  • www.nusabali.com-sukseskan-vaksinasi-bupati-suwirta-pertegas-perbekel

SEMARAPURA, NusaBali
Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta mengumpulkan perbekel se-Kecamatan Banjarangkan, di ruang rapat Puskesmas Banjarangkan II, Dusun Losan, Desa Takmung, Kecamatan Banjarangkan, Klungkung, Kamis (3/6).

Bupati pertegas agar para perbekel dan jajaran untuk giat menyukseskan vaksinasi warga. Penekanan secara khusus juga agar perbekel menginformasikan kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam menerima informasi yang bersifat negatif terkait vaksin yang akan diberikan. "Saya berikan peluang kepada semua perbekel, untuk berlomba-lomba menjadikan desa masing-masing menjadi zona hijau," ajak Bupati Suwirta.

Bupati Suwirta minta kepada aparat desa berkoordinasi dengan prajuru adat serta instansi terkait, guna bersama-sama dalam menyukseskan pelaksanaan vaksinasi masyarakat. "Perangkat desa maupun adat agar mempunyai target jumlah penduduk yang akan menerima vaksin," kata Bupati Suwirta.

Bupati Suwirta meminta Kepada Dinas Kesehatan Klungkung agar lebih gencar menyosialisasikan pelaksanaan vaksinasi maupun jenis vaksin yang diberikan kepada masyarakat. Bupati juga memonitoring pelaksanaan vaksinasi Astra Zaneca tahap I kepada masyarakat di Banjar Adat Sidayu Tojan, Desa Takmung, dengan menargetkan 300 warga.

Di tempat terpisah, Wakil Bupati Klungkung I Made Kasta juga memonitoring vaksinasi anti Covid-19 kepada warga usia produktif di Desa Nyalian, Kecamatan Banjarangkan. Tercatat 500 warga di desa ini mengikuti kegiatan vaksinasi dosis I dengan vaksin Astra Zaneca. *wan

Komentar