nusabali

Kasat Reskrim Polresta Dimutasi

  • www.nusabali.com-kasat-reskrim-polresta-dimutasi

DENPASAR, NusaBali
Kapolresta Denpasar, Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan pimpin langsung serah terima jabatan (Sertijab) 8 pejabat utama di lingkungan Polresta Denpasar.

Dalam upacara yang digelar di Aula Serbaguna Gedung Pesat Gatra Lantai III Polresta Denpasar itu Kapolresta meminta kepada para anak buahnya itu untuk memberikan kemampuan terbaik.

Mutasi 8 jabatan pejabat utama itu berdasarkan STR Kapolda Bali Nomor STR/228/IV/KEP./2021 tanggal 9 April 2021 tentang Pemberhentian Dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan Polda Bali. Surat Telegram Kapolresta Denpasar Nomor ST/141/IV/KEP./2021 tanggal 23 April 2021. Kepada para pejabat baru Kapolresta menegaskan jabatan merupakan wujud kepercayaan dan kehormatan dari Pimpinan.

Adapun 8 pejabat yang disertijab antara lain Kasat Reskrim Polresta Denpasar, Kompol I Dewa Putu Gede Anom Danujaya digantikan Kompol Mikael Hutabarat yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Narkoba Polresta Denpasar.

Sementara jabatan kasat narkoba diisi oleh AKP Losa Lusiano Araujo. AKP I Ketut Darta sebagai Kapolsek Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai menggantikan Kompol Agung Budiarto yang kini menjabat Kasat Intelkam menggantikan Kompol I Gede Sumena. Kompol I Nyoman Gatra sebagai Kapolsek Kuta menggantikan Kompol Gusti Agung A Udyani Addi.

AKP I Gede Sudiyatmaja sebagai Kapolsek Denpasar Selatan menggantikan Kompol Citra Fatwa Rahmadani. Kasat Tahti AKP I Nyoman Gunadi dan Iptu I Putu Carlos Dolesgit sebagai Kapolsek Denpasar Utara yang baru diresmikan.

"Saya yakin dan percaya dengan bekal pengalaman yang telah saudara-saudara miliki pada penugasan jabatan sebelumnya, saudara akan mampu melaksanakan tugas dengan baik. Sesuai harapan Polri dan harapan masyarakat optimalkan pelaksanaan peran dan tugas secara profesional," ungkap Kombes Jansen.

Kombes Jansen berpesan kepada seluruh perwira, brigadir dan pegawai negeri sipil sejajaran Polresta Denpasar untuk memberikan dukungan kepada pejabat yang baru. Khusus kepada Iptu Carlos Dolesgit sebagai Kapolsek Denpasar Utara untuk menunjukkan kinerja yang optimal. "Jangan sampai memberatkan masyarakat sesuai dengan arahan bapak Kapolda Bali dalam acara peresmian Polsek Denapasar Utara," tandasnya. *pol

Komentar