nusabali

Pengprov Rugby Ingin Tambah Medali di Porprov

  • www.nusabali.com-pengprov-rugby-ingin-tambah-medali-di-porprov

DENPASAR, NusaBali
Pengprov cabang olahraga Rugby ingin menambah jumlah medali pada Porprov Bali XV/2022 di Kabupaten Badung.

Penambahan itu agar cabor rugby lebih menarik, seperti gadis cantik. Sebab hanya mempertandingkan kategori rugby seven putra dan putri dalam Porprov Bali XIV/2019 di Kabupaten Tabanan. Harapannya di Porprov selanjutnya mempertandingkan lima kategori di kelompok putra dan putri, sehingga total memperebutkan 10 medali emas.

"Kalau memperebutkan 10 medali emas, saya yakin cabor rugby akan lebih menarik. Dan akan banyak akan dilirik atlet. Kalau Porprov hanya perebutkan dua emas, saya yakin kurang menarik," ucap Ketua Umum Pengprov PRUI Bali, Made Erawan, Kamis (15/4).

Dengan penambahan jumlah medali yang diperebutkan, kata Erawan, pihaknya sangat yakin cabor rugby akan lebih menarik ke depannya. Dan atlet yang terlibat juga akan lebih banyak. Kalau jumlah medali lebih banyak, jelas akan lebih menarik.

“Sekarang masih minim sekali jumlah medali emas yang diperebutkan, makanya gaungnya belum begitu kelihatan," beber Erawan.

Pria yang juga Sekum KONI Gianyar itu menegaskan, apalagi saat ini sudah terbentuk kepengurusan di sembilan kabupaten/kota di Bali.

Dia berharap aktif semua ambil bagian. Apalagi Jika sudah ditambah, otomatis nanti proyeksi PON di Sumut dan Aceh pada tahun 2024 nanti.

"Untuk di PON Papua memang belum mampu menambah nomor. Tapi PON selanjutnya yakin bisa menambah medali emas. Dan untuk di PON Papua sebagai ajang pembuktian bagi Bali. Itu ajang pembuktian prestasi di PON Papua," papar Erawan. *dek

Komentar