nusabali

Karang Taruna Desa Puhu Gelar Pasar Murah

  • www.nusabali.com-karang-taruna-desa-puhu-gelar-pasar-murah

GIANYAR, NusaBali
Langkah kreatif dilakukan Karang Taruna Ekacitta Dharmapratapa, Desa Puhu, Kecamatan Payangan, Gianyar.

Menjelang Galungan, Buda Kliwon Dungulan, Rabu (14/4), mereka mengadakan pasar murah, Sabtu (10/4). Dalam sejam, 500 kg buah dan 100 kg bunga gemitir ludes dibeli warga.

Ketua Karang Taruna Ekacitta Dharmapratapa, I Komang Aprigiana,25, mengatakan kegiatan ini dilatarbelakangi karena keinginan untuk membantu masyarakat menjelang Hari Raya Galungan. Mengingat dampak ekonomi dari pandemi Covid-19 secara tidak langsung berimbas pula ke masyarakat Desa Puhu. "Untuk itu kami buat pasar murah. Ini program pertama kami. Biayanya murni swadaya dari dukungan sponsor," ujarnya.

Dalam pasar murah tersebut, pihaknya mengambil buah dan bunga langsung dari petani. Harga yang diberikan untuk semua buah dan bunga Rp 10.000. "Kami langsung ambil dari petani, Buah Sawo di Banyuasri, Buleleng, Buah Salak di Selat karangasem, Jeruk di Pengootan, Bangli, Gumitir dari petani sekitar. Semua harga buah disubsidi menjadi 10.000 per kg," ujarnya mahasiswa Ilmu Politik Universitas Udayana ini.

Dana yang didapatkan dari swadaya Rp 7 juta. Didapatkan dari sponsorship dari pelaku usaha dan lembaga keuangan di Desa Puhu. Seluruh dana tersebut digunakan untuk subsidi buah dan bunga dibeli oleh warga. "Itu menjadi tantangan bagi kami, karena karang taruna tidak mengola dana segar. Jadi kita berusaha sukarela menggalang dana dengan mekanisme sponsorship, selain itu persedian buah dari petani juga kami cari ektra," jelas ketua Jegeg Bagus Gianyar ini.

Pasar tersebut menghabiskan 500 kg buah dan 100 kg bunga Gemitir. Semua itu ludes dalam sejam di serbu warga, karena harganya lebih miring dari harga pasar. *nvi

Komentar