nusabali

Roadshow ke Desa, Bupati Sanjaya Ajak Wabup dan Kepala OPD Konvoi Naik Motor

Genjot Terwujudnya Program Desa Berbasis Data (Presisi) di Kabupaten Tabanan

  • www.nusabali.com-roadshow-ke-desa-bupati-sanjaya-ajak-wabup-dan-kepala-opd-konvoi-naik-motor

Bupati Sanjaya menegaskan sebagai seorang kepala daerah tidak cukup hanya mengetahui semua tentang Kabupaten Tabanan hanya dari laporan-laporan semata.

TABANAN, NusaBali

Untuk mewujudkan Desa Presisi (desa berbasis data) Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya dan Wakil Bupati Tabanan I Made Edi Wirawan roadshow keliling desa pada, Sabtu (10/4). Menariknya saat roadshow ini Bupati Sanjaya mengendarai sendiri motor Royal Enfield Himalayan miliknya, sedangkan Wakil Bupati Edi Wirawan mengendarai motor Honda Scoopy.

Roadshow yang dilakukan pejabat Tabanan ini sebagai langkah untuk serap aspirasi dan mengetahui kondisi desa di Tabanan untuk mewujudkan Desa Presisi. Roadshow ini juga diikuti oleh Sekda Tabanan I Gede Susila dan sejumlah pimpinan OPD di Tabanan. Roadshow keliling desa start pukul 08.15 Wita dari kediaman Bupati Sanjaya di Banjar Dauh Pala, Desa Dauh Peken, Kecamatan/Kabupaten Tabanan. Selanjutnya rombongan melintasi sejumlah desa di Kecamatan Tabanan, Kecamatan Kerambitan, Kecamatan Selemedag.

Bahkan rombongan Bupati Sanjaya juga menuju Kecamatan Pupuan. Di sana, Bupati Sanjaya menyempatkan diri mengunjungi Taman Teknologi Pertanian (TTP) Sanda di Desa Sanda, Kecamatan Pupuan guna melakukan monitoring pembangunan di TTP tersebut, sekaligus makan siang bersama.

Setelah melakukan perbincangan santai dengan pihak pengelola, Bupati Sanjaya beserta rombongan bergegas melanjutkan perjalanan roadshow-nya menuju Desa Wanagiri, Kecamatan Selemadeg dan singgah di kantor Desa Wanagiri.

Di sana, Bupati Sanjaya disambut oleh Perbekel Wanagiri, I Wayan Surata dan beberapa masyarakat di depan kantornya. Bupati Sanjaya diajak melihat kondisi bangunan Kantor Desa Wanagiri yang sudah tak maksimal. Dalam kesempatan tersebut, Wayan Surata mengatakan, bangunan kantor desanya tersebut merupakan bangunan lama dan sejak dibangun dulu sampai sekarang belum ada renovasi, karena terkait anggaran.

Jadi dengan kedatangan Bupati Sanjaya beserta rombongan ke wilayahnya merupakan suatu kebanggaan tersendiri baginya. “Kami senang dengan kedatangan Bupati dan rombongan. Dengan pola pemikiran baru dan dengan visi misi yang telah ditetapkan, Saya yakin rencana membangun Tabanan nantinya akan berjalan maksimal,” ucap Surata.

Dia juga mengakui sangat terkesan dengan tindakan Bupati Sanjaya yang langsung tanggap menyerap aspirasi ke bawah, sehingga semakin dekat dengan masyarakat. Bahkan sebelumnya dia sempat kaget dengan kedatangan Bupati Sanjaya beserta rombongan. “Kebetulan hari ini kami ada kegiatan bersih-bersih, sehingga kami melihat kedatangan Bapak,” imbuhnya.

Menanggapi dialog tersebut, Bupati Sanjaya memahami kondisi Kantor Desa Wanagiri. Inilah tujuannya melakukan roadshow desa dengan mengajak Wakil Bupati beserta OPD agar mengetahui kondisi yang sebenar-benarnya yang ada di desa dalam rangka mewujudkan Desa Presisi. Karena menurutnya, sebagai seorang kepala daerah tidak cukup hanya mengetahui semua tentang Kabupaten Tabanan hanya dari laporan-laporan semata. “Keakuratan laporan dengan data di lapangan harus sesuai,” katanya.

Bupati Sanjaya mengaku, ada banyak hal yang perlu mendapat perhatian dan perlu dibangun, seperti pengembangan pembangunan di TTP Sanda, bangunan Kantor Desa Wanagiri yang perlu dilakukan perbaikan, begitupun dengan potensi-potensi yang ada, tidak hanya di Desa Wanagiri tapi di seluruh desa di Tabanan sangat memungkinkan untuk dioptimalkan lagi. “Untuk mewujudkan hal tersebut harus bersama-sama melakukan pembenahan,” tegasnya.

Usai  melakukan dialog dengan Perbekel Wanagiri, Bupati Sanjaya beserta rombongan yang tergabung dalam Semeton Riders Pemkab Tabanan, melanjutkan perjalanan menyusuri jalan pintas pedesaan di Wanagiri menuju Desa Rejasa, Kecamatan Penebel, kemudian melewati Desa Penatahan, Kecamatan Penebel, dan mengakhiri perjalanan roadshow tersebut dengan kembali menuju kediaman Bupati Sanjaya di Banjar Dauh Pala, Desa Dauh Peken, Tabanan sekitar pukul 16.00 Wita. *des

Komentar