nusabali

67 Warga Badung Terpapar Covid-19

  • www.nusabali.com-67-warga-badung-terpapar-covid-19

MANGUPURA, NusaBali
Sebanyak 67 warga Badung, dinyatakan terpapar Covid-19. Tambahan kasus terbanyak terkonfirmasi di wilayah Kecamatan Mengwi, sebanyak 23 kasus.

Dengan demikian, kini secara kumulatif kasus positif Covid-19 di Badung mencapai 6.727 kasus. Koordinator Bidang Komunikasi Publik GTPP Covid-19 Badung Made Suardita, mengatakan tambahan 67 kasus baru pada Senin (8/3), di antaranya berasal dari Kecamatan Petang 9 kasus, yakni dari Desa Carangsari 2 orang dan Desa Getasan 7 orang. Kecamatan Abiansemal 14 kasus, yakni dari Desa Desa Abiansemal 1 orang, Desa Bongkasa 1 orang, Desa Sibang Gede 2 orang, dan Desa Sibang Kaja 10 orang. Kecamatan Mengwi 23 kasus, yakni dari Desa Gulingan 2 orang, Kelurahan Kapal 16 orang, Desa Kuwum 4 orang, dan Kelurahan Sading 1 orang.

Kemudian, di Kecamatan Kuta 2 kasus, yakni dari Kelurahan Seminyak. Di Kecamatan Kuta Selatan 4 kasus, yakni dari Kelurahan Benoa 3 orang, dan Kelurahan Jimbaran 1 orang. Sementara di Kecamatan Kuta Utara 15 kasus, yakni dari Desa Canggu 1 orang, Desa Dalung 10 orang, dan Kelurahan Kerobokan Kaja 4 orang.

“Kasus terbanyak tercatat di Kecamatan Mengwi, yakni sebanyak 1.634 kasus. Kecamatan Kuta Selatan 1.551 kasus, Kecamatan Kuta Utara 1.247, Kecamatan Abiansemal 1.048, Kecamatan Kuta 980 kasus, dan Kecamatan Petang 228 kasus,” kata Suardita.

Sementara, angka kesembuhan terus menunjukkan tren positif. Setelah pada Minggu (7/3), angka kesembuhan tercatat 70 orang, kemarin bertambah lagi sebanyak 32 orang. Di antaranya berasal dari Kecamatan Petang 1 orang, yakni dari Desa Pelaga. Kecamatan Abiansemal 11 orang, yakni dari Desa Angantaka 1 orang, Desa Darmasaba 1 orang, Desa Sibang Gede 1 orang, Desa Sibang Kaja 7 orang, dan Desa Taman 1 orang. Di Kecamatan Mengwi 4 orang, yakni dari Kelurahan Abianbase 1 orang, Desa Penarungan 1 orang, Desa Sembung 1 orang, dan Desa Kuwum 1 orang.

Selanjutnya, di Kecamatan Kuta bertambah 3 orang, yakni dari Kelurahan Kuta 2 orang dan Kelurahan Tuban 1 orang. Di Kecamatan Kuta Selatan 10 orang, yakni dari Kelurahan Benoa 5 orang, Kelurahan Jimbaran 4 orang, dan Desa Ungasan 1 orang. Sedangkan di Kecamatan Kuta Utara 3 orang, yakni dari Kelurahan Kerobokan Kaja 1 orang, Kelurahan Kerobokan Kelod 1 orang, dan Desa Tibubeneng 1 orang.

“Untuk total yang masih dalam perawatan sebanyak 380 orang. Kemudian, total yang sedang dirawat di faskes/rumah sakit sebanyak 157 orang. Dan total yang sedang menjalani karantina terpusat sebanyak 121 orang,” kata Suardita yang notabene Kabag Humas Setda Badung itu. *asa

Komentar