nusabali

Porprov 2022 Diminta Diundur

Hasil Pertemuan Bupati dan KONI Badung

  • www.nusabali.com-porprov-2022-diminta-diundur

Selama setahun lebih, sudah tidak ada pembangunan infrastruktur, termasuk membenahi sarana dan prasarana olahraga. Sebaiknya diundur saja. Sampaikan kepada Pengurus KONI Bali.

MANGUPURA, NusaBali

Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Badung minta Pekan Olahraga Provinsi Bali (Porprov) XV/2022 diundur kembali.

Sebelumnya jadwal Porprov sejatinya digelar pada akhir 2021 di Kabupaten Badung. Namun karena pandemi Covid-19 diundur pada tahun 2022. Namun saat ini, Badung sebagai tuan rumah meminta dan berharap Porpov kembali diundur.

Demikian diungkapkan Ketua Umum KONI Badung Made Nariana, usai konsultasi dengan Bupati Nyoman Giri Prasta, Selasa (2/3). Dalam acara itu, Bupati Badung didampingi salah satu anggota DPRD Ponda Wirawan, yang juga pengurus PBVSI Badung.

Menurut Nariana, Bupati Giri Prasta menyadari akibat wabah covid-19, semua kegiatan masyarakat terpengaruh. Hal itu juga dirasakan Pemkab Badung dalam sejumlah aktivitas, termasuk kegiatan olahraga.  Selama setahun lebih, sudah tidak ada pembangunan infrastruktur, termasuk membenahi prasarana dan sarana olahraga.

"Ya, sebaiknya diundur saja. Sampaikan kepada Pengurus KONI Bali,” kata Giri Prasta, sebagaimana dikutip Made Nariana.

Nariana menegaskan, keinginan pengunduran Porprov tersebut akan disampaikan dalam Rakerprov KONI Bali secara virtual pada 9 Maret nanti. KONI Bali juga sudah menyebarkan undangan kepada anggota, untuk hadir secara virtual dalam Rakerprov KONI,  Selasa (9/3).

Rakerprov itu membahas sejumlah program dan pertanggungjawaban Pengurus KONI Bali selama setahun. Juga akan dibahas, bagaimana Bali menghadapi PON 2021 yang konon beritanya terakhir juga akan diundurkan lagi.

Nariana menyebutkan, keinginan melaksanakan Porprov Bali di Badung pada 2022 (sebelumnya direncanakan 2021), diputusan rapat Pengurus KONI se Bali pada awal 2020. Namun sampai sekarang belum ada surat resmi penunjukkan dari Gubernur Bali kepada Badung untuk menjadi tuan rumah Porprov Bali.

"Karena belum ada penunjukkan resmi tersebut, saya minta Pengurus KONI mengulang mengirim surat kepada Gubernur Bali, supaya Porprov Bali 2022, diundur kembali. Saya yakin Bapak Gubernur juga akan menyetujui karena kondisi ekonomi Bali juga sangat lesu,” kata Nariana.

Dia yakin, Gubernur Bali akan memperhatikan usulan-usulan dari bawah menyangkut penyelenggaraan Porprov Bali di Badung itu, apalagi kondisi kesehatan dan ekonomi rakyat sangat memprihatinkan akibat Covid-19. Jika usulan itu diterima, artinya gelaran Porprov akan diundur selama dua kali. Bahkan diundur ke tahun berapa juga belum jelas. KONI Badung hanya berharap Porprov diundur lagi pada tahun 2022, tanpa disebutkan diundur ke tahun berapa.*dek

Komentar