nusabali

DPRD Tabanan Tunda Jadwal Vaksinasi

Hadiri Sidang Paripurna

  • www.nusabali.com-dprd-tabanan-tunda-jadwal-vaksinasi

TABANAN, NusaBali
Proses vaksinasi di Kabupaten Tabanan terus berlanjut seiring mendapat tambahan vaksin 1.300 vial.

Namun jadwal anggota DPRD Tabanan yang sedianya mengikuti vaksinasi bersama para jurnalis pada hari Senin (1/3) terpaksa ditunda, karena bertepatan dengan sidang paripurna dengan acara serah terima jabatan dari Plh Bupati Tabanan ke Bupati dan Wakil Bupati yang baru dilantik.

Vaksin tersebut sebetulnya diperuntukkan tenaga kesehatan namun masih ada jumlah sisa vaksin 650 vial. Sisa vaksin ini selanjutnya diperuntukkan para jurnalis dan anggota DPRD Tabanan sesuai dengan jumlah kesediaan vaksin.

Menurut informasi, anggota DPRD Tabanan yang dijadwalkan mengikuti vaksinasi 1 Maret 2021 tidak bisa hadir.

"Mungkin lusa nanti kita jadwalkan lagi," tandas Kepala Dinas Kesehatan Tabanan dr Nyoman Suratmika.

Sekretaris DPRD Tabanan, I Made Sugiarta membenarkan anggota DPRD Tabanan belum bisa mengikuti vaksinasi sesuai jadwal. Karena pada hari itu semua anggota dewan akan mengikuti sidang paripurna serah terima jabatan dari Plh Bupati Tabanan ke Bupati dan Wakil Bupati yang baru dilantik.

 “Kami memang sempat diberitahu oleh Kadis Kesehatan untuk jadwal vaksin besok (hari ini). Tetapi karena ada agenda yang berbarengan maka kami sarankan untuk dilaksanakan Selasa (2/3),” kata Sugiarta.

Suratmika menjelaskan proses vaksinasi untuk tenaga kesehatan masih berlangsung khusus nakes yang tunda vaksinasi karena sebelumnya belum memenuhi syarat.

Secara total untuk vaksinasi tahap pertama sudah mencapai 91,2 persen dan vaksinasi tahap kedua baru menyasar 85,3 persen.

"Kami lakukan vaksinasi bagi tenaga kesehatan yang ditunda seiring ada tambahan vaksin," ungkapnya, Minggu (28/2).

Jika sisa vaksin tersebut diperuntukkan untuk TNI, POLRI dan pelayanan publik jumlahnya masih kurang.

"Yang jelas data kita sudah siap, tinggal menunggu kedatangan vaksin," tegasnya. Sebelumnya di gelombang pertama Tabanan mendapat vaksin sebanyak 7.200 vial. Jumlah vaksin ini total digunakan untuk vaksinasi bagi tenaga kesehatan dan sejumlah pejabat di Tabanan.

Diharapkan dengan adanya vaksinasi ini seluruh aspek perekonomiam kembali pulih. Sementara itu perkembangan kasus Covid-19 di Tabanan per tanggal 28 Februari 2020 mulai turun. Kasus baru hanya bertambah 13 orang dan kasus sembuh sebanyak 5 orang.

Tambahan kasus baru ini Desa Selanbawak Kecamatan Marga penyumbang kasus terbanyak karena adanya cluster keluarga. Hingga saat ini total kasus positif Covid-19 di Tabanan 3.745, dalam perawatan 174 orang, sudah sembuh 3.458, dan meninggal 113 orang. *des

Komentar