nusabali

Mobil Seruduk Pagar Pembatas Bandara Ngurah Rai

  • www.nusabali.com-mobil-seruduk-pagar-pembatas-bandara-ngurah-rai

MANGUPURA, NusaBali
Sebuah mobil terlibat kecelakaan tunggal di kawasan Bandara Internasional Ngurah Rai, tepatnya di Simpang Radar, Kelurahan Tuban, Kecamatan Kuta, Badung, Senin pukul 14.26 Wita.

Akibatnya, mobil dengan nomor polisi DK 1845 QH itu menabrak pagar pembatas Bandara Ngurah Rai hingga nyaris roboh. Beruntung dalam insiden itu tidak ada korban jiwa maupun cedera berat. Informasi yang dihimpun di lapangan, insiden kecelakaan berawal ketika mobil yang dikendarai pria yang tinggal di Jalan Garuda Nomor 21 Tuban, Kecamatan Kuta, itu melaju dari arah timur (patung kuda) menuju Bandara Ngurah Rai. Namun, saat tiba di lokasi, mobil warna putih itu hilang kendali dan melaju ke arah kiri jalan tersebut. Walhasil, mobil langsung menyeruduk pagar pembatas Bandara Ngurah Rai yang terbuat dari besi.

“Mobil tiba-tiba saja oleng ke kiri. Karena tidak mampu mengendalikan laju mobil, akhirnya menabrak pembatas hingga nyaris roboh,” kata petugas kepolisian yang melakukan penanganan di lokasi.

“Kalau pengakuan awal karena kaget liat genangan air. Sehingga, langsung reflek bating stir ke arah kiri,” imbuh sumber tadi.

Setelah kejadian, sejumlah pengendara yang melintas di lokasi langsung mengambil tindakan dan menyelamatkan pengemudi mobil nahas itu. Untungnya, masyarakat yang memberikan pertolongan menemukan pengemudi dalam keadaan sadar dan tidak mengalami cedera. “Kejadian itu tidak sampai ada korban. Hanya kerusakan cukup parah pada mobil dan juga besi pembatas yang nyaris roboh. Kalau pengemudi aman dan kebetulan dia hanya sendiri di mobil itu,” kata petugas tadi.

Sementara, Stakeholder Relation Manager Angkasa Pura I Taufan Yudhistira, mengatakan setelah insiden kecelakaan tunggal langsung menerjunkan petugas ke lokasi untuk melakukan penanganan. Selain itu, memeriksa kondisi pagar pembatas bandara yang nyaris roboh akibat tertabrak. Petugas keamanan Bandara Ngurah Rai dibantu aparat kepolisian dikerahkan untuk mengamankan lokasi agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan. “Tadi sudah cek oleh anggota. Bahkan, sudah ada petugas yang siaga dan berkoordinasi dengan pemilik mobil itu,” katanya.

Terkait kerugian yang ditimbulkan akibat kecelakaan itu, Taufan tidak merinci secara pasti dan mengaku masih melakukan pendataan. Kabarnya, pengemudi mobil sudah berkoordinasi dengan AP I untuk menempuh jalur damai dan siap memperbaiki kerusakan yang ada. “Kalau soal kerugian, tim masih data. Kami juga masih koordinasi dengan pengemudi itu. Ya, besok baru kami tahu total kerugian kerusakan itu,” kata Tofan. *dar

Komentar