nusabali

Ketua PHRI Komplin Truk Parkir di Bahu Jalan Candidasa

  • www.nusabali.com-ketua-phri-komplin-truk-parkir-di-bahu-jalan-candidasa

AMLAPURA, NusaBali
Ketua PHRI Karangasem I Wayan Kariasa mengeluh dan komplin karena belasan truk setiap hari parkir di bahu jalan Objek Wisata Candidasa, Banjar Samuh, Desa Bugbug, Kecamatan Karangasem. Selain lalu lalang dengan suara bising, parkir truk membuat pemandangan tidak nyaman.

Ada dua titik parkir truk yang berjejer, satu titik mencapai 10 truk di depan Hotel The Rishi, satu lagi di depan Hotel Ida S. Rencananya, PHRI minta bantuan Dinas Perhubungan untuk penertiban.

Wayan Kariasa mengungkapkan, truk pengangkut galian C rame di jalur Amlapura-Denpasar yang melintasi Objek Wisata Candidasa. Suara truk itu bising dan mengganggu kenyamanan wisatawan yang menginap di hotel, terutama truk-truk melintas di malam hari dengan suara knalpot melengking. “Kami sangat keberatan dan komplin berat atas terjadinya pembiaran truk-truk parkir di depan hotel di Objek Wisata Candidasa,” ungkap Wayan Kariasa, Jumat (19/2).

Menurutnya, truk parkir di depan hotel membuat pemandangan Objek Wisata Candidasa tambah semrawut. Padahal telah ada rambu larangan parkir. Sebelumnya truk-truk parkir di bahu jalan di depan Pos Subsektor Candidasa yang merupakan batas wilayah Banjar Samuh dengan Banjar Karanganyar. “Selama ini truk-truk itu hanya melintas saja di Objek Wisata Candidasa membuat wisatawan komplin, apalagi parkir berjam-jam,” katanya.

Terpisah, Kadis Perhubungan Karangasem Ida Bagus Putu Suastika mengakui truk-truk itu parkir di bahu jalan Objek Wisata Candidasa berjam-jam, tanpa penertiban. “Kami akan koordinasi dengan Kasatlantas Polres Karangasem AKP Debi Wiharjayadi untuk bersama-sama di lapangan melakukan penertiban,” kata Ida Bagus Putu Suastika. Sepanjang jalan Objek Wisata Candidasa katanya berlaku larangan parkir, baik kendaraan umum, kendaraan pribadi apalagi truk-truk angkut material galian C. “Kami akan menempatkan petugas untuk berjaga-jaga di sepanjang jalan Objek Wisata Candidasa dan melakukan patroli,” janji Ida Bagus Putu Suastika. *k16

Komentar