nusabali

Bupati Suwirta Tinjau Bedah Rumah

  • www.nusabali.com-bupati-suwirta-tinjau-bedah-rumah

SEMARAPURA, NusaBali
Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta kembali meninjau proses pengerjaan bedah rumah milik keluarga Ketut Lendri,55, di wilayah Kelurahan Semarapura Klod, Kecamatan Klungkung, Sabtu (6/2).

Bupati didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Klungkung I Made Jati Laksana.

Bedah rumah dari dana operasional Bupati Klungkung itu sudah mencapai hasil 80 persen, tinggal pengerjaan pemasangan flapon, rabat lantai, dan plesteran dinding. Bedah rumah dikerjakan secara gotong-royong melibatkan Tagana Dinas Sosial Kabupaten Klungkung. Pengerjaan ditarget selesai dalam waktu kurang lebih 20 hari kedepan. "Semoga proses pengerjaan hingga selesai berjalan dengan baik dan lancar," ujar Bupati Suwirta, sembari menyemangati keluarga Ketut Lendri.

Bupati Suwirta menyebut bantuan ini merupakan tindaklanjut dari hasil bedah kelurahan yang dilaksanakan beberapa waktu lalu. Bantuan ini menggunakan uang operasional bupati. Karena Ni Lendri tak memenuhi syarat untuk menerima bantuan bedah rumah. Dia yang asal Kecamatan Banjarangkan ini ngontrak tanah milik kerabatnya yang tinggal di Sumbawa, 25 tahun bernilai Rp 500.000/tahun. "Maka dari situasi inilah saya mengambil langkah untuk mengentaskan garis kemiskinan," kata Bupati Suwirta.

Ni Lendri tinggal di rumah tidak layak huni, di Banjar Kemoning, Kelurahan Semarapura Klod, Kecamatan Klungkung. Dia menghidupi keluarga   dengan berjualan canang di Pasar Galiran, Klungkung. Lendri tinggal bersama suami, I Wayan Nata,56, menderita diabetes sejak 2 tahun lalu dan 4 orang anaknya. *wan

Komentar