nusabali

Tiga Desa dan 1 Kelurahan Dapat Hibah Alat Kompos

  • www.nusabali.com-tiga-desa-dan-1-kelurahan-dapat-hibah-alat-kompos

BANGLI, NusaBali
Kementerian Lingkungan Hidup lewat Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bangli berikan bantuan alat pengelolaan kompos.

Ada tiga desa dan satu Kelurahan yang akan menerima hibah alat tersebut. Ketiga desa itu yakni Desa Tamanbali, Kecamatan Bangli, Desa Awan dan Kedisan Kecamatan Kintamani serta Kelurahan Kawan, Kecamatan Bangli.

Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bangli, Gusti Laksana, menambahkan, selain tiga desa dan satu keluharan, satu bank sampah di Bangli juga akan menerima hibah alat pengelolaan kompos. Bantuan alat pengelola kompos meliputi mesin pencacah, motor cikar, dan mesin pres plastik. “Khusus mesin pres plastik diperuntukkan bagi bank sampah,” ungkap Gusti Laksana, Rabu (20/1).  

Kriteria yang harus dipenuhi sehingga bisa mengakses bantuan yakni ketersedian lahan minimal 4 are. Kesanggupan memanfaatkan alat tersebut. “Calon penerima menyatakan kesanggupan dalam memelihara alat tersebut dan alat itu dapat diopersionalkan dengan optimal,” ujar Gusti Laksana. Pemerintah pusat menurunkan bantuan alat pengelola kompos untuk mengurangi volume sampah organik dan meminimalkan dampak negatif dari sampah organik. “Bila dikelola dengan baik, kompos yang dihasilkan akan memberikan nilai tambah,” ujar pejabat asal Kelurahan Bebalang ini. *esa

Komentar