nusabali

Jaya-Wira Berterima Kasih ke Masyarakat

  • www.nusabali.com-jaya-wira-berterima-kasih-ke-masyarakat

TABANAN , NusaBali
Pasangan I Komang Gede Sanjaya-I Made Edi Wirawan (Jaya-Wira), Calon Bupati-Calon Wakil Bupati Tabanan yang diusung PDIP-Gerindra, berterima kasih kepada masyarakat atas suksesnya menang telak dengan kisaran 73 persen suara di Pilkada Tabanan 2020.

Sementara, kubu AA Ngurah Panji Astika-Dewa Nyoman Budiasa (Panji-Budi), yang diusung Golkar-NasDem-Demokrat, menyatakan legowo atas kekalahannya.

Cabup IKG Sanjaya mengatakan, ucapan terima kasih tersebut dilontarkan karena berkat kerja keras dan gotong royong seluruh masyarakat dan kader PDIP, Jaya-Wira berhasil menang telak. "Secara pribadi sekaligus sebagai Ketua DPC PDIP Tabanan, saya menghaturkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada seluruh semeton Tabanan yang dengan semangat bersatunya telah menyukseskan pasta de-mokrasi Pilkada Tabanan 2020 ini," jelas Sanjaya di Tabanan, Kamis (10/12).

Sanjaya juga memuji semeton Tabanan yang menggunakan hak pilihnya dengan te-tap mematuhi protokol kesehatan, sehingga diyakini proses pemungutan suara di Pilkada 2020 tidak menimbulkan klaster baru penyebaran Covid-19. "Pilkada juga berjalan dengan lancar dan demokratis, serta sehat," tegas tokoh asal Banjar Dauh-pala, Desa Dauh Peken, Kecamatan Tabanan yang masih menjabat Wakil Bupati Tabanan 2016-2021 ini.

Terkait perolehan suara sementara di mana Jaya-Wira unggul jauh dari lawannya, menurut Sanjaya, itu buah dari semangat seluruh masyarakat Tabanan beserta kader dan simpatisan PDIP. Mereka telah bersatu dan bergotong royong menyukseskan perhelatan politik lima tahunan ini. "Ya, kemenangan ini adalah bukti dari kuatnya semangat bersatu dan bergotong royong seluruh semeton Tabanan," terang Sanjaya.

Sanjaya pun mengajak seluruh semeton Tabanan untuk mengawal hasil penghitung-an suara hingga nanti KPU mengumumkan secara sah kemenangan Jaya-Wira. "Kita tetap harus tunggu pengumuman resmi hasil Pilkada dari KPU Tabanan," tandas politisi PDIP yang dua periode menjadi Wakil Bupati pendamping Ni Putu Eka Wiryastuti ini.

Paparan senada juga disampaikan Cawabup Made Edi Wirawan. Mantan anggota Fraksi PDIP DPRD Tabanan tiga kali periode ini mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang sudah menjatuhkan pilihan dan memberikan kepercayaan kepada Jaya-Wira. "Tentu kepercayaan ini akan dijadikan landasan membangun Tabanan ke arah lebih baik," kata Edi Wirawan.

Edi Wirawan pun mengajak masyarkat Tabanan tetap menjaga rasa persatuan dan gotong royong. "Kemenangan Jaya-Wira ini bukan untuk kelompok, bukan untuk pribadi, tetapi kemenangan untuk masyarakat Tabanan," tegas politisi asal Desa Beraban, Kecamatan Kediri, Tabanan yang juga Ketua PAC PDIP Kediri ini.

Di sisi lain, Ketua Tim Pemenangan Panji-Budi, I Made Asta Darma, mengakui keunggulan Jaya-Wira di Pilkada Tabanan 2020. Untuk itu, selaku perwakilan tim, Asta Darma mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Tabanan yang sudah memberikan dukungan dan pilihan kepada Panji-Budi. "Siapa pun yang menjadi bu-pati dan wakil bupati, itulah pilihan dari masyarakat Tabanan. Saya ucapkan selamat (untuk Jaya-Wira, Red)," jelas Keta Fraksi Golkar DPRD Tabanan ini.

Terkait perolehan suara Panji-Budi yang belum mencapai target, menurut Asta Darma, semua tim sudah bekerja. Kemungkinan, target meleset karena waktu yang cukup singkat hanya 3 bulan kampanye. Selain itu, Panji-Budi tak ubahnya melawan petahana (Wabup Sanjaya) dan harus bertarung di basis utama kandang Banteng.

"Mungkin belum saatnya ada perubahan di Tabanan. Tapi, intinya kami legowo dan sangat apresiasi, acungi jempol Paslon nomor 1 (Jaya-Wira). Jadi, mari sudahi perbedaan ini, mari berbaur kembali, lupakan masa-masa Pilkada. Kami pun memi-nta maaf jika ada dari tim kami salah. Apa pun hasil Pilkada Tabanan 2020, itulah aspirasi dari masyarakat," kata politisi Golkar asal Desa Dajan Peken, Kecamatan Tabanan ini. *des

Komentar