nusabali

Kesembuhan Covid-19 Tembus 89 %

  • www.nusabali.com-kesembuhan-covid-19-tembus-89

DENPASAR, NusaBali
Tingkat kesembuhan pasien Covid-19 di Bali terus merangkak naik hingga tembus 89,00 persen dari total 10.880 kasus positif.

Ini setelah per Senin (19/10) kembali ada 100 pasien berhasil sembuh, bersamaan dengan munculnya 109 kasus baru dan 3 orang lagi diumumkan meninggal. Bali pun tak tergoyahkan dari peringkat teratas secara nasional tingkat keberhasilan penanganan Covid-19.

Berdasarkan data yang dirilis Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Provinsi Bali, dari 100 pasien sembuh per Senin kemarin, terbanyak berada di Kota Denpasar, yakni mencapai 27 orang. Sedangkan pasien sem-buh terbanyak berikutnya berada di Kabupaten Badung mencapai 21 orang, disusul Gianyar (20 pasien sembuh), Karangasem (9 pasien sembuh), Buleleng (7 pasien sembuh), Klungkung (6 pasien sembuh), Tabanan (5 pasien sembuh), Jembrana (4 pasien sembuh), dan Bangli (1 pasien sembuh).

Dengan tambahan 100 pasien sembuh kemarin, maka jumlah kumulatif positif Covid-19 di Bali yang sudah berhasil sembuh kini mencapai 9.683 orang. Ang-ka kesembuhan di Bali pun melesat tembus 89,00 persen dari total 10.880 ka-sus positif atau naik lagi sekitar 0,07 persen dibanding sehari sebelumnya. Inilah rekor tingkat kesembuhan tertinggi di Bali selama pandemi Covid-19 yang sudah berlangsung 6 bulan, menumbangkan rekor sebelumnya 88,93 persen per 18 Oktober 2020.


Dengan angka kesembuhan mencapai 89,00 persen ini, maka Provinsi Bali memantapkan posisinya di tangga teratas secara nasional terkait penanganan (penyembuhan) pasien Covid-19. Bali mengungguli Provinsi Kalimantan Selat-an, yang sebelumnya digeser ke tangga runner-up, Kamis (15/10) lalu. Hingga kemarin, Kalimantan Selatan tetap bertahan di piosisi kedua secara nasional dengan angka kesembuhan 88,02 persen (10.075 orang sembuh dari total 11.446 kasus positif).

Sedangkan Jawa Timur tetap bertahan di peringkat ketiga nasional dengan angka kesembuhan 87,54 persen (43.049 orang sembuh dari total 49.174 kasus positif). Disusul kemudian Sulawesi Selatan dengan angka kesembuhan 85,78 persen (15.033 orang sembuh dari total 17.526 kasus positif), dan Kalimantan Tengah dengan angka kesembuhan 84,50 persen (3.483 orang sembuh dari total 4.122 kasus positif). Sementara secara nasional, angka kesembuhan Covid-19 di Indonesia saat ini baru mencapai 79,19 peren (289.243 orang sembuh dari total 365.240 kasus positif). Bali sendiri sempat lama tercecer di peringkat tiga nasional, sebelum kemudian secara estafet berhasil menggusur posisi Jawa Timur dan Kalimantan Selatan, sepekan lalu.

Sementara itu, pada hari yang sama, Senin kemarin, di Bali muncul 109 kasus baru Covid-19, yang semuanya merupakan transmisi lokal (penularan di daerah). Tambahan kasus terbanyak terjadi di Kabupaten Badung mencapai 39 kasus baru, disusul Denpasar (25 kasus baru), Gianyar (15 kasus baru), Karangasem (9 kasus baru), Tabanan (7 kasus baru), Klungkung (6 kasus baru), Buleleng (4 kasus baru), dan Bangli (4 kasus baru). Satu-satunya daerah di Bali yang nihil kasus baru kemarin adalah Jembrana.

Dengan tambahan 109 pasien baru ini, maka jumlah kumulatif positif Covid-19 di Bali kini tembus 10.880 kasus. Berdasarkan klasifikasi penyebarannya, terbanyak merupakan kasus transmisi lokal yakni 10.487 orang atau 96,39 persen dari total 10.880 kasus positif. Sisanya, 297 orang imported case dari PMI yang punya riwayat perjalanan ke luar negeri (2,73 persen), 88 orang im-ported case dari riwayat perjalanan ke luar daerah Bali (0,81 persen), dan 8 orang WNA (0,07 persen).

Daerah di Bali yang paling parah terpapar Covid-19 masih tetap Denpasar, yakni mencapai 3.028 kasus, yang mana 2.963 orang di antaranya merupakan transmisi lokal. Disusul kemudian Badung dengan 1.803 kasus positif Corona, Gianyar 1.364 kasus), Buleleng (1.008 kasus), Karangasem (896 kasus), Bangli (793 kasus), Klungkung (788 kasus), Tabanan (737 kasus), dan Jembrana (397 kasus).

Selain 109 kasus baru, per Senin kemarin kembali diumumkan ada 3 pasien Covid-19 di Bali meninggal dunia. Mereka masing-masing berada di Badung (2 pasien meninggal) dan Denpasar (1 pasien meninggal). Dengan tambahan ini, maka secara keseluruhan jumlah pasien Covid-19 di Bali yang meninggal dunia kini mencapai 349 orang atau 3,21 persen dari total 10.880 kasus po-sitif.

Pasien yang meninggal terdiri dari 347 orang WNI dan 2 orang WNA. Dari ju-mlah itu, korban meninggal terbanyak berada di Denpasar mencapai 69 orang, disusul Gianyar (57 orang), Buleleng (49 orang), Karangasem (48 orang), Ba-dung (40 orang), Tabanan (32 orang), Bangli (28 orang), Klungkung (14 orang), dan Jembrana (10 orang). Sedangkan pasien Covid-19 di Bali yang masih dalam perawatan hingga saat ini, mencapai 848 orang atau 3,21 persen dari total 10.880 kasus positif. *ind

Komentar