nusabali

GIPI Minta Wisatawan Eropa Digarap Serius

Pasar Potensial Pariwista Bali

  • www.nusabali.com-gipi-minta-wisatawan-eropa-digarap-serius

DENPASAR,NusaBali
Gabungan Industri Pariwisata Indonesia (GIPI) Bali berharap liburan musim dingin di Eropa,menjadi peluang mendapatkan pasar Eropa, khususnya Rusia dan kawasan Eropa Timur.

Jika semua pihak serius, persiapan segera harus dilakukan. Karena tidak mungkin segala sesuatu dilakukan secara tiba-tiba. Ketua Gabungan Industri Pariwisata Indonesia (GIPI) Bali Ida Bagus Agung Partha Adnyana menyampaikan Jumat (16/10).

Dikatakan Gus Agung, sapaan IBA Partha Adnyana, Rusia dan sejumlah negara di Eropa Timur merupakan pasar potensial pariwisata Bali. Karakteristik wisatawan Rusia dan Eropa timur juga khas, yakni karakter pribadi yang kuat dan tahan stress. Tidak takut dengan bencana alam dan komplikasi lainnya.

Jika semua pihak dan pemerintah sepakat untuk menjadikan pasar Rusia sebagai percontohan, kata Gus Agung harus dipersiapkan dari sekarang. “Tidak bisa ujug-ujug,”  ujarnya tentang kemungkinan pembukaan border oleh Pemerintah.

Untuk diketahui, kata Gus Agung musim dingin di Eropa mulai November tahun 2020 sampai dengan Maret tahun depan. Berdasarkan informasi kata Gus Agung, Turki dan Mesir, adalah diantara negara yang banyak menjadi tujuan wisman.

Pada musim dingin di Eropa inilah, kata Gus Agung diharapkan wisatawan Rusia dan Eropa Timur lebih banyak bisa didatangkan ke Indonesia yakni ke Bali.

Dikatakan Gus Agung  inilah moment yang bisa dimanfaatkan untuk menggaet wisatawan Rusia.“ Musim ramai yang akan datang untuk turis Rusia 15 Desember sampai  20- Januari yang secara tradisional dikenal sebagai periode belanja termahal dan tertingg, ‘ujarnya.

Musim puncak ini ditetapkan karena peraturan liburan tahun baru berbasis pemerintah dan liburan musim dingin di sekolah-sekolah di Rusia. Ini bisa menjadi kemungkinan positif  untuk mengambil pasar dengan aman memberikan dorongan segar  untuk ekonomi Bali. *K17

Komentar