nusabali

Seleksi Asesment, Wayan Mariati Peringkat I

  • www.nusabali.com-seleksi-asesment-wayan-mariati-peringkat-i

TABANAN, NusaBali
Hasil seleksi asesment (penilaian) kompotensi bidang Manajerial dan Sosio Kultural terhadap pejabat yang mengikuti lelang terbuka merebut kursi Asisten I Setda Tabanan, diumumkan, Jumat (9/10).

Dari enam pejabat yang mengikuti seleksi tersebut, Ni Wayan Mariati memperoleh peringkat I dengan nilai 80,00.  Mariati kini menjabat Sekretaris Bakeuda (Badan Keuangan Daerah) Tabanan. Dia mengikuti lelang jabatan untuk perebutan kursi Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPKB) Tabanan. Dari hasil seleksi yang diumumkan pansel (panitia seleksi, Red) saat itu, dia memperoleh peringkat I.  

Peringkat II diraih I Wayan Sukanrayasa dengan nilai 75,00. Dia kini Wayan Sukanrayasa sekarang menjabat Sekretaris Dinas Perijinan. Peringkat III diraih dua pejabat yakni AA Ngurah Agung Satria Tenaya dengan nilai 70,00 dan I Made Seraya dengan nilai 70.00. Satria Tenaya kini menjabat Kabag Pembangunan Setda Tabanan, dan I Made Seraya menjabat Inspektur Pembantu (Irban) II Inspektorat Tabanan. Peringkat IV diraih I Gusti Putu Ekayana dengan nilai 55,00. Dia kini menjabat Kabag Ekonomi Setda Tabanan, dan peringkat V diraih I Wayan Suradigama dengan nilai 45,00. Suradigama kini menjabat Sekretaris Dinas Kominfo (Komunikasi dan Informasi) Tabanan.

Kepala Bidang Formasi dan Pengembangan Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Tabanan I Ketut Putera menjelaskan sesuai jadwal pengumuman seleksi kompotensi Manajerial dan Sosio Kultural, sudah diumumkan pada pukul 16.00 Wita. “Pengumuman bisa diakses di web BKPSDM Tabanan,” ujarnya.

Kata dia dalam seleksi asesment itu tidak ada yang tidak lolos. Hanya saja hasil ini menentukan nilai pada saat perangkingan nanti. “Tujuan tes asesment ini untuk mengetahui potensi kepemimpinan dari masing-masing peserta,” tegasnya.

Setelah pengumuman seleksi asesment, enam pejabat ini akan mengikuti seleksi lanjutan. Seperti rekam jejak dan penulisan makalah yang akan dilaksanakan Selasa (13/10). Terakhir peserta akan diminta mempresentasikan tupoksi kepemimpinan  dan wawancara yang diselenggarakan Rabu (14/10).

Dijelaskan, selesai tahapan seleksi baru dilaksanakan pengumuman dan perankingan untuk mencari tiga besar. Nama nama itu akan dimintakan rekomendasi ke KASN (Komisi Aparatur Sipil Negara) untuk selanjutkan diberikan ke Pejabat Pembinaan Kepegawaian (PPK) dalam hal ini Bupati. “Jadi prosesnya masih panjang dan mudah-mudahan berjalan lancar,” tandasnya.

Sebagaimana diberitakan, Asisten I Setda Tabanan I Wayan Miarsana pensiun per 1 September 2020. Guna mengisi kekosongan jabatan yang ditinggal oleh birokrat asal Desa Antosari, Kecamatan Selemadeg Barat, Tabanan itu, Pemkab Tabanan  masih proses pelaksanaan seleksi calon pejabat. Kekosongan jabatan ini diisi dengan Plt yakni I Gusti Ayu Sumarpatni, kini Kabag Umum Setda Tabanan. *des

Komentar