nusabali

Korban Kebakaran Dapat Bantuan Terpal

  • www.nusabali.com-korban-kebakaran-dapat-bantuan-terpal

AMLAPURA, NusaBali
BPBD Karangasem salurkan bantuan untuk korban kebakaran rumah, Jro Wayan Kari, 68, dan I Ketut Jimy, 44, di Banjar Tunas Sari, Desa Tianyar, Kecamatan Kubu, dan di Banjar Muntigunung Kauh, Desa Tianyar Barat, Kecamatan Kubu, Karangasem, Kamis (8/10).

Bantuan yang diserahkan yakni selembar terpal, paket sandang selembar selimut, satu dus air mineral, lauk pauk, makanan siap saji, dan selembar matras.  

Penyerahan bantuan untuk di Banjar Muntigunung Kauh, Desa Tianyar Barat dihadiri anggota DPRD Karangasem I Nyoman Musna Antara dan tokoh masyarakat lainnya. Ida Ketut Arimbawa mengatakan, kedatangan BPBD berupaya meringankan beban sosial dialami korban. “Bantuan yang kami bawa tidak seberapa dibandingkan kerugian yang dialami kedua korban,” jelas Ida Ketut Arimbawa.

Selain bawakan bantuan, BPBD juga mengedukasi masyarakat agar ke depan lebih waspada. Harapannya kasus kebakaran tidak terulang kembali, misalnya usai mabanten pastikan mematikan dupa masih menyala. Jika bepergian pastikan kompor telah mati, bara api di tungku dapur telah padam, dan sebagainya. “Dupa masih menyala jangan dianggap remeh, abunya masih mengandung api bisa membakar barang-barang ringan yang ada di sekitarnya,” jelas Ida Ketut Arimbawa. Anggota DPRD Karangasem, I Nyoman Musna Antara, mengapresiasi bantuan dari BPBD untuk korban bencana kebakaran rumah. *k16

Komentar