nusabali

Belasan Anggota Dewan Tabanan Ikut Uji Swab

  • www.nusabali.com-belasan-anggota-dewan-tabanan-ikut-uji-swab

TABANAN, NusaBali
Sebanyak 17 anggota Dewan Kabupaten Tabanan menjalani swab test pada Rabu (30/9).

Tes swab yang difasilitasi Pemkab Tabanan ini sebagai upaya mengantisipasi anggota dewan di Tabanan terpapar Covid-19.  Sekretaris Dewan (Sekwan) Tabanan I Made Sugiarta membenarkan anggota dewan mengikuti uji swab di gedung dewan. Uji swab dilakukan sebagai upaya antisipasi. “Hanya untuk jaga-jaga, karena dewan sering turun ke masyarakat. Jadi uji swab ini tidak karena ada kasus,” ungkapnya.

Sayangnya Made Sugiarta enggan menyebutkan jumlah anggota dewan yang mengikuti uji swab. Dari total 40 anggota dewan di Tabanan, ada yang tidak ikut uji swab lantaran sudah uji swab mandiri. “Berapa itu ya, belum cek, karena langsung dari Dinas Kesehatan Tabanan. Ada yang tidak ikut karena sudah uji swab mandiri,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Tabanan dr Nyoman Suratmika, mengatakan anggota dewan yang ikut uji swab sebanyak 17 orang. Mereka dites mulai pukul 10.00 – 12.00 Wita secara bergantian. “Untuk hasil besok (hari ini) keluar,” ungkapnya.

Kata dr Suratmika, uji swab yang dilakukan itu atas permintaan anggota dewan. Karena yang bersangkutan sering turun ke masyarakat dan lakukan kunjungan kerja keluar daerah. “Memang permintaan anggota dewan bukan karena ada kasus,” tandas dr Suratmika. *des

Komentar