nusabali

Pengurus PBFI Bali 14 Orang

  • www.nusabali.com-pengurus-pbfi-bali-14-orang

DENPASAR, NusaBali
Ketua Umum terpilih sekaligus Ketua Tim Formatur I Gusti Agung Ngurah Susrama Putra pada Senin (21/9) menetapkan kepengurusan Pengprov Persatuan Binaraga dan Fitnes Indonesia (PBFI) Bali periode 2020-2024, yang berjumlah 14 orang.

Selanjutnya, para pengurus akan dikumpulkan pada Minggu (27/9, sekaligus untuk saling mengenal satu sama lain.  “Kepengurusan ini sesuai petunjuk KONI Bai agar ramping. Terdiri dari unsur pelaksana, bidang prestasi/pelatih jadi prioritas. Selanjutnya akan menggelar program pelatihan wasit saat Pandemi Covid 19 mereda," ucap Ketua Umum PBFI Bali, I Gusti Agung Ngurah Susrama Putra, Kamis (24/9).

Dari 14 orang itu, kata Agung Susrama, hampir 60% berlatar belakang mantan atlet dan wasit. Sisanya wiraswasta dan penggemar fitnes. Menurutnya, sebanyak 14 orang itu sudah sangat efektif untuk pengembangan binaraga di Bali empat tahun ke depan.

Sementara dibandingkan cabor lainnya, hasil pemisahan dari Persatuan Angkat Besi, Angkat Berat dan Binaraga Seluruh Indonesia (PABBSI) Bali, jumlah pengurus cabor binaraga tergolong paling banyak. Angkat besi dan angkat berat malah delapan orang.

Padahal Ketua Umum KONI Bali, Ketut Suwandi memberikan warning untuk merampingkan jumlah pengurus di setiap cabor. Dan, pengurus yang direkrut mampu bekerja maksimal dan mengedepanka loyalitas. Bahkan KONI Bali sempat menyebutkan jumlah pengurus cabor antara 5-10 orang saja. Jika dilihat jumlahnya, yang 14 orang, pengurus cabor binaraga melebihi dari petunjuk KONI Bali. *dek

Komentar