nusabali

Pamedek Temukan Tengkorak Manusia di Gunung Batukaru

  • www.nusabali.com-pamedek-temukan-tengkorak-manusia-di-gunung-batukaru

Krama Banjar Dinas Anyar, Desa Sangketan, Kecamatan Penebel, Tabanan laporkan temuan tengkorak manusia di areal hutan Gunung Batukaru kepada Kelian Dinas setempat, I Wayan Jarwa, Kamis (19/10).

TABANAN, NusaBali
Temuan itu kemudian dilaporkan ke Babhinkamtibmas yang dilanjutkan ke Mapolsek Penebel, Jumat (20/10). Kanit Reskrim Polsek Penebel Iptu I Nyoman Sukada kemudian pimpin pendakian untuk mengecek laporan warga. 

Kapolsek Penebel AKP Wayan Dastra seizin Kapolres Tabanan AKBP Putu Putera Sadana membenarkan penemuan mayat itu. Berdasarkan laporan dari masyarakat Banjar Anyar, Kanit Reskrim bersama dua anggota, 1 personel bhabinkamtibmas, dan dibantu 8 warga sekitar mendaki ke Gunung Batukaru. Setelah sampai di puncak Gunung Batukaru, tim menemukan tengkorak manusia tanpa rahang bawah. Setelah olah TKP, tim tak menemukan lagi kerangka atau bagian tubuh manusia lainnya di sekitar lokasi. “Tim mengevakuasi tengkorak kepala manusia itu dan dibawa ke RSUP Sanglah,” terang AKP Dastra.

AKP Dastra menambahkan, pertama kali tengkorak manusia itu ditemukan empat pamedek dari Banjar Anyar Desa Sangketan yang mendaki Gunung Batukaru untuk tangkil ke Pura Luhur Pucak Kedaton, Minggu (15/9). Keempat pamedek itu yakni I Wayan Sukasana, I Ketut Sukanata, I Wayan Ana Kartika, dan I Ketut Suada. Sepulang dari sembahyang di Pura Luhur Pucak Kedaton, mereka menemukan tengkorak di lereng gunung. Melihat tengkorak itu, Wayan Sukasana berhenti dan memperhatikan benda itu. Ia melihat tengkorak itu tanpa gigi dan rahang bawah. Akibat ketakutan, tengkorak itu dikembalikan ke tempat semula. Selanjutnya warga sampaikan temuan itu kepada Kelian Dinas Banjar Anyar, Ketut Jarwa.

Komentar