nusabali

Teco Ingin Pemain Muda Belajar untuk Berkembang

  • www.nusabali.com-teco-ingin-pemain-muda-belajar-untuk-berkembang

MANGUPURA, NusaBali
Tim Bali United kembali menjalani program latihan tertutup dengan protokol kesehatan ketat pada Jumat (14/8) sore, di Gelora Tri Sakti, Legian.

Program latihan tersebut juga difokuskan pada game internal dalam tim yang dilakukan tim pelatih. Selain fokus pemantauan pada setiap pemain, Teco juga memainkan pemain muda U-19 yang menjalani trial. Ketujuh pemain yang menjalani trial itu dinilai mampu menunjukkan kualitas di lapangan. Teco berharap para pemain muda dapat belajar untuk berkembang.

Sementara itu, tiga pemain U-19 yang resmi di kontrak Serdadu Tridatu seperti Irfan Jauhari, Kadek Dimas dan Komang Tri Arta Wiguna juga telah menjalani latihan di Jakarta. Teco pun berkomentar soal tiga pemain mudanya yang mulai menjalani latihan bersama pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae Yong.

"Ya, mereka mulai latihan Timnas di Jakarta. Saya tidak terlalu tahu informasi terakhir disana seperti apa. Tapi saya yakin mereka mengikuti program latihan yang bagus. Mereka baru latihan karena harus menunggu hasil tes kesehatan. Semoga bisa banyak bantu untuk Timnas dan tim Bali United nantinya," ujar Teco, di laman resmi klub.

Coach Teco dan skuad Bali United hingga saat ini masih menjalani protokol kesehatan secara ketat saat latihan maupun di luar latihan. Tim Serdadu Tridatu pun tengah persiapan dalam lanjutan kompetisi Piala AFC 2020 dan Liga 1 2020.

Sementara itu, bek Bali United, Ricky Fajrin Saputra merasa menikmati beberapa hari program latihan tim Bali United. Ricky pun memasang target tinggi untuk meraih hasil terbaik dalam dua kompetisi yang kembali dijalankan Bali United.

"Saya bersyukur dan tambah senang jika bisa tim Bali United meraih juara Piala AFC 2020 mewakili Indonesia. Juga meraih gelar juara Liga 1 2020 kembali terulang," kata Ricky.

Lebih jauh Ricky juga mengungkapkan, pencapaiannya sejauh ini tak lepas dari  pengamatan terhadap bek idolanya. Menurutnya, bek timnas Indonesia panutannya, adalah Hamka Hamzah, Ruben Sanadi, dan Ismed Sofyan.

“Dari tiga pemain tersebut saya banyak belajar saat awal berkarier," ujar Ricky.  Sedangkan dari tim luar negeri, Ricky suka gaya bek Chelsea Cesar Azpilicueta. Dia mengaku banyak meniru dalam hal bertahan dan menyerang sebagai pemain belakang. *

Komentar