nusabali

KNPI Gelar Aneka Lomba Berbasis Virtual

  • www.nusabali.com-knpi-gelar-aneka-lomba-berbasis-virtual

SEMARAPURA, NusaBali
Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Klungkung menggelar festival untuk pemuda (Youth Fest 2).

Karena pendemi Covid-19, festival saat ini dibuat hanya memuat lomba-lomba saja dengan berbasis virtual.  Di antaranya, Lomba Klungkung Film Festival 2, Lomba Menulis Artikel, Lomba Desain Logo. Ketua DPD KNPI Klungkung AA Indra Prayoga mengatakan salah satu lomba yakni menulis artikel mengambil tema dengan situasi saat ini, yakni “New Normal, Pemuda Bisa Apa?”. Tema ini diambil karena KNPI di Klungkung berharap ke depannya lewat pemuda daerah ini bangkit dari segala aspek. “Walau belum bisa mengaktifkan pariwisata secara normal kembali, tapi lewat lain hal, Klungkung maupun Bali secara umumnya bisa pulih lewat ide-ide maupun gagasan yang dimiliki pemuda,” harap Agung Prayoga.

Diharapkan, dari hasil dari lomba-lomba ini bisa dijadikan  bahan kajian oleh pemimpin di daerah untuk mengoptimalkan peran pemuda dalam membangkitkan daerah masing-masing. Sedangkan untuk pembuatan desain logo ibarat sayembara, karena pemenang dari lomba ini hasil karyanya akan dijadikan ikon atau logo resmi dari Klungkung Youth Fest berikutnya. Mengingat saat ini festival pemuda yang digagas KNPI ini belum memiliki logo. Untuk brosur dan kriteria bisa diliat di sosial media KNPI Klungkung yakni instagram dan facebook (knpi.klungkung), atau lewat media partner lainnya. “Lomba ini dibuat secara gratis dan dibuka untuk umum dengan memperebutkan hadiah puluhan juta rupiah,” ujar Agung Prayoga.

Hajatan ini di Klungkung akan diadakan pada Juli – Agustus 2020, dirangkai juga dengan peringatan  HUT Kemerdekaan RI. Pada akhir Agustus akan diadakan serimonial bersama seluruh elemen pemuda di Gedung Pemuda milik KNPI Klungkung. “Ini sekaligus penyerahan hadiah kepada pemenang dari tiap-tiap lomba,” ujarnya.

Agung Prayoga juga berharap seluruh elemen pemuda, masyarakat dan Pemkab Klungkung bisa mensupport kegiatan ini, karena melihat ini juga untuk Klungkung. *wan

Komentar