nusabali

Sehari Kasus Covid-19 di Klungkung Tembus 21 Orang

  • www.nusabali.com-sehari-kasus-covid-19-di-klungkung-tembus-21-orang

SEMARAPURA, NusaBali
Kasus transmisi lokal Covid-19 di Klungkung kembali melonjak drastis. Dalam sehari terjadi 21 orang positif Covid-19, Jumat (17/7).

Dengan penambahan ini maka total pasien Covid-19 di Gumi Serombotan sebanyak 247 orang. Informasi yang dihimpun, penyebaran terbanyak, yakni 10 orang dari kluster I Ketut S, 71, pensiunan Kasubag Perundang-undangan Sekretariat Dewan (Setwan) DPRD Klungkung tahun 2007 yang meninggal dunia dalam perawatan di Ruang ICU Covid-19 RSUD Klungkung, Minggu (12/7) lalu.

Hal ini berdasarkan penelusuran Dinas Kesehatan Klungkung terhadap kontak erat keluarga dan kerabat Ketut S yang pernah diajak kontak. Kini sekeluarga Ketut S dalam pekarangan rumahnya di Banjar Kartini, Semarapura, Klungkung positif Covid-19. Di antaranya istri berusia 68 tahun dan anaknya berusia 42 tahun.

"Mereka sudah dijemput oleh petugas kesehatan dengan mobil ambulan," ujar sumber di lapangan. Sementara itu 8 orang lainnya merupakan sanak keluarga dan kerabat dekatnya, namun mereka tidak semuanya tinggal di rumah tersebut, bahkan ada yang beralamat di Denpasar. Sementara tetangga maupun warga sekitar di wilayah Banjar Kartini tidak ada yang terkonfirmasi positif Covid-19.

"Hanya terjadi di lingkup keluarga dan kerabat Ketut S saja di Banjar Kartini, termasuk seseorang yang diajak di rumah tersebut," ujar sumber.

Dikonfirmasi terpisah Bendesa Adat Semarapura, I Wayan Budarsana, dari Satgas di desa adat akan turun melakukan penyemprotan disinfekan di lingkungan tempat tinggal warga yang terkonfirmasi Covid-19 tersebut pada, Sabtu (18/7).

"Kami belum berani memberikan keterangan terhadap pasien Covid-19, intinya kami di desa adat bersinergi dengan Tim Gugus Tugas di Kabupaten siap melakukan langkah pencegahan dengan menyemprotkan disinfektan, dan mengimbau kepada masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan," ujar Budarsana.

Berdasarkan data Covid-19 di Klungkung per Jumat (17/7) pukul 18.00 Wita mencapai 247 orang positif Covid-19, sehingga terjadi penambahan lagi 21 orang. Adapun pasien positif dalam perawatan 68 orang, sembuh 178 orang, dan meninggal 1 orang. Kasus tertinggi di Kecamatan Klungkung 126 orang, dalam perawatan 39, sembuh 86 orang, meninggal 1 orang. Kecamatan Dawan 74 orang, dalam perawatan 15 orang, sembuh 59 orang. Kecamatan Banjarangkan 42 orang, dalam perawatan 13 orang, sembuh 29 orang, dan Kecamatan Nusa Penida 5 orang, dalam perawatan 1 orang, sembuh 4 orang.

Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta, selaku Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Klungkung, mengatakan penambahan pasien Covid-19 ini setelah Diskes Klungkung menggelar uji swab terhadap 59 orang, dari 59 orang itu 21 orang positif. "10 orang di antaranya adalah Orang Tanpa Gejala (OTG), Ketut S kasus positif yang meninggal dunia beberapa waktu lalu," ujar Bupati Suwirta.

Selain penambahan pasien positif Covid-19, jumlah pasien yang sembuh juga bertambah lagi 2 orang. Dirut RSUD Klungkung, dr Nyoman Kesuma, mengatakan jumlah pasien positif Covid-19 yang masih dirawat 21 orang, dan 7 orang Pasien Dalam Pengawasan (PDP). "Pasien sembuh 3 orang, yakni 2 orang pasien positif, dan 1 orang PDP. *wan

Komentar