nusabali

Agung Nanadharma Kembali Nakhodai Wushu Buleleng

  • www.nusabali.com-agung-nanadharma-kembali-nakhodai-wushu-buleleng

SINGARAJA, NusaBali
Agung Nanadharma Yadnya kembali dipercaya memimpin Pengurus Cabang (Pengcab) Wushu Kabupaten Buleleng Perioder 2020-2024,  dalam Musyawarah Kabupaten (Muskab), di hotel Melaka, Lovina, Sabtu (11/7) lalu.

Agung Nanadharma kembali terpilih sebagai ketua umum secara aklamasi untuk memimpin Wushu Buleleng empat tahun ke depan.

Muskab dihadiri perwakilan sasana atau perguruan wushu di Buleleng, yaitu Walet Sansou Lovina, Lionkingfu, Wiramuda Bali, Wushu Nagasepeha, dan Wushu Garuda Muda Tegal Linggah. Hadir pula dalam kesempatan itu Ketua Harian KONI Buleleng Gede Darmawan bersama  Sekretaris Wayan Merta, serta Ketua Pengda Wushu Indonesia Bali Ricky Argawa.

Dalam sambutan terpilih, Agung Nanadharma mengaku optimistis mampu membawa cabor wushu dapat lebih baik dan berprestasi. Dia secara pribadi mengucapkan terima kasih kepada semua sasana wushu yang mempercayakan dirinya  sebagai ketua.

“Tentunya kepercayaan ini akan saya optimalkan untuk membawa wushu Buleleng lebih baik dan berprestasi," ujar Agung Nanadharma.

Menurutnya, para pengurus wushu di Buleleng kian gencar sosialisasi ke sekolah-sekolah untuk mengembangkan wushu dari tingkat SD, SMP, dan SMA. Sebab, gerakan wushu harus dipelajari sejak masih usia dini. "Kami juga menyiapkan pelatih yang kami rekrut dari luar daerah," ungkap Agung Nanadharma.

Sementara dalam sambutannya, Kepala Bidang Pembinaan Pemuda dan Olahraga Disdikpora Kabupaten Buleleng, Ida Bagus Gde Surya Bharata berharap pengurus terpilih nantinya bisa memfasilitasi wushu Buleleng mencapai target-taget yang telah ditetapkan.

"Selain itu, nantinya dapat bersinergi dengan pengkab cabang olahraga lainnya di bawah koordinasi KONI Kabupaten Buleleng dalam memajukan olahraga di Buleleng," kata Bagus Surya Bharata. *cr75

Komentar