nusabali

Komisi II Kawal Pembangunan Pelabuhan Segitiga Emas

  • www.nusabali.com-komisi-ii-kawal-pembangunan-pelabuhan-segitiga-emas

SEMARAPURA, NusaBali
Komisi II DPRD Klungkung mengatensi rencana pembangunan Pelabuhan Segitiga Emas yang akan menjadi akses utama menuju Kecamatan Nusa Penida, Klungkung.

Guna memastikan pembangunan tersebut, Ketua Komisi II DPRD Klungkung I Wayan Misna, bersama anggota berkoordinasi langsung ke Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Bali, Selasa (7/7).

Ditemui usai koordinasi ke Dishub Provinsi Bali pada, Rabu (8/7), Ketua Komisi II I Wayan Misna, menilai terlepas dari situasi pandemi Covid-19, perkembangan pembangunan di Kabupaten Klungkung, khususnya di Nusa Penida, agak lambat.

"Hal ini dipengaruhi oleh kurangnya sarana dan prasarana pendukung khususnya penyeberangan," ujar politisi PDIP asal Nusa Penida ini.

Dia mengharapkan dengan dibangunnya pelabuhan Segitiga Emas nanti, akan ada peningkatan pada semua aspek ekonomi, lingkungan, dan daya dukung lainnya. Pelabuhan Segitiga Emas meliputi Pelabuhan Sampalan dan Pelabuhan Bias Munjul di Nusa Penida, dan Pelabuhan Sanur, Denpasar. "Mengingat pelabuhan tersebut nantinya berfungsi sebagai gerbang untuk memperkuat arus ekonomi Klungkung daratan dengan Nusa Penida serta sebagai percepatan mobilitas barang maupun penumpang," harap Misna.

Anggota Komisi II DPRD Klungkung Gde Artison Andarawata alias Sony, mengapresiasi perencanaan Pelabuhan Segitigas Emas tersebut  yakni pelabuhan tradisional dengan nuansa modern. Pelabuhan ini nantinya akan dapat meningkatkan pengembangan perekonomian Nusa Penida terkhusus pariwisata. "Nusa Penida ini telur emasnya Bali yang akan menetas untuk kesejahteraan bersama," ujar politisi Demokrat ini.

Sesuai perencanaan, pengerjaan pelabuhan ini pada 2020-2021, yakni 10 bulan untuk Pelabuhan Sampalan dan 16 bulan untuk Pelabuhan Bias Munjul. "Astungkara 2021 kelar keduanya dana dari kementerian pusat," harap Sony. Komisi II juga tetap perjuangkan Pelabuhan Tradisional di Klungkung daratan. Karena animo masyarakat ke Nusa Penida sangat besar dan akan berdampak positif untuk Klungkung daratan. "Komisi II DPRD Klungkung akan suuport untuk itu semua," tegas Sony.

Sebelumnya, rencana awal Pelabuhan Segitiga Emas yakni Pelabuhan Pesinggahan, Desa Pesinggahan, Kecamatan Dawan, Klungkung – Pelabuhan Sampalan, Kecamatan Nusa Penida, dan Bias Munjul, Nusa Ceningan, Kecamatan Nusa Penida. Namun yang digarap oleh pemerintah yakni Pelabuhan Sampalan, Pelabuhan Bias Munjul, dan Pelabuhan Sanur, Denpasar. *wan

Komentar