nusabali

PDIP Karangasem-Bangli Aksi Solidaritas ke Mapolres

  • www.nusabali.com-pdip-karangasem-bangli-aksi-solidaritas-ke-mapolres

AMLAPURA, NusaBali
Fungsionaris DPC PDIP bersama anggota Fraksi PDIP DPRD Karangasem menggelar aksi solidaritas ke Mapolres Karangasem di Jalan Bhayangkara Amlapura, Senin (29/6) pukul 10.00 Wita.

Aksi ini dipimpin Ketua DPC yang juga Ketua DPRD Karangasem, I Gede Dana. Mereka datang beranggotakan 25 orang dengan mengedepankan protokol kesehatan, hanya perwakilan diterima Kapolres Karangasem, AKBP Ni Nyoman Suartini, didampingi Kasat Intelkam, AKP I Nengah Sukerna.

Aksi para kader dan pengurus DPC PDIP Karangasem ini diawali di Sekretariat DPC Jalan Ahmad Yani, Amlapura pukul 08.00 Wita dengan menggelar orasi dipimpin Ketua Fraksi PDIP DPRD Karangasem, I Made Wirta.

Selanjutnya pukul 10.00 Wita rombongan dipimpin Ketua DPC PDIP, I Gede Dana didampingi Sekretaris I Wayan Sudira, Bendahara I Made Ruspita, Ketua Fraksi PDIP, I Made Wirta dan anggota Fraksi PDIP menemui Kapolres Karangasem, AKBP Ni Nyoman Suartini di ruang kerjanya.

Hanya perwakilan 10 orang yang berdialog di ruang Kapolres berlanjut menyerahkan aspirasi dilakukan Ketua DPC I Gede Dana. Usai pertemuan, I Gede Dana mengungkapkan kedatangannya untuk memotivasi kepolisian agar agar dapat mengusut tuntas pelaku pembakaran bendera PDIP secara hukum. "Kami lakukan ini betul-betul sesuai amanat rohnya Pancasila, kalau ada yang mengaku dirinya Pancasila dengan cara memfitnah, menjelekkan, itu sebenarnya bukan Pancasila," kata Gede Dana.

DPC PDIP Bangli juga mengambil langkah dengan melaporkan kasus pembakaran bendera partai yang terjadi di Jakarta ke Mapolres Bangli, Senin kemarin pukul 09.30 Wita. Kehadiran jajaran DPC PDIP Bangli di Mapolres Bangli diterima langsung Kapolres Bangli, AKBP I Gusti Agung Dhana Aryawan, beserta jajaran. Lewat penasehat hukum, I Ketut Bakuh, DPC PDIP Bangli melaporkan dugaan tindak pidana sehubungan dengan adanya pembakaran bendera PDIP di muka umum dan peristiwa hukum lainnya dalam aksi massa di Gedung DPR/MPR RI di Senayan-Jakarta, Rabu (24/6) lalu.

Sementara itu, Ketua DPC PDIP Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta, mengatakan dalam kasus ini PDIP mengedepankan proses hukum. "Kita solid, dalam hal ini kami juga memberikan dorongan pada institusi negara, mudah-mudahan secepatnya pelaku dan dalang pembakaran bendera PDIP terungkap dan segera tertangkap," tegas Sedana Arta yang juga Wakil Bupati Bangli ini. *k16, esa

Komentar