nusabali

Real Madrid On Fire

Hazard dan Asensio Pulih Lawan Eibar

  • www.nusabali.com-real-madrid-on-fire

Zidane tak akan membuat banyak perubahan di sisa musim ini. Dia memainkan 25 pemain di skuadnya. Namun metode rotasi dari Zinedine akan kembali on fire.

MADRID, NusaBali

Dua pemain utama Real Madrid Eden Hazard maupun Marco Asensio pulih dan kembali dalam pelatihan. Hazard terlihat seperti pesawat terbang, usai absen setelah cedera dan terhentinya La Liga akibat virus Corona. Sedangkan Asensio siap tampil usai cedera panjang pada pra-musim.

Staf pelatih akademi Real Madrid Alvaro Arbeloa menyebutkan hal tersebut, menjelang laga Los Blancos menjamu Eibar, di Alfredo di Stefano Stadium, Madrid. Senin (15/6) dinihari Wita. Madrid pun dinilai sudah on fire untuk memuai restart LaLiga dan berjuang meraih gelar.

Ya, Hazard membuat 15 penampilan untuk Madrid dan mencetak satu gol selama musim debut yang terganggu cedera di Santiago Bernabeu. Namun pemain asal Belgia itu sudah bugar setelah operasi pergelangan kaki, Februari lalu. Hazard siap memainkan perannya saat kick-off Madrid melawan Eibar nanti.

"Saya membayangkan mereka akan lebih berhati-hati dengan Marco, daripada dengan Eden, yang kembali seperti pesawat terbang. Dia akan membantu kami [Real Madrid] memenangkan banyak pertandingan," kata Arbeloa, kepada Real Madrid TV, Sabtu (13/6).

Hazard sendiri sudah mengikuti sesi latihan Madrid menjelang restart La Liga. Hazard menyebut kondisinya membaik setelah absen dalam 30 laga Los Blancos di semua kompetisi.

"Saya sangat baik kembali ke lapangan, dan berlatih bersama teman-teman. Sekarang kita harus menanti sampai partai dimulai, tetapi saya sangat bahagia. Setelah dua bulan, latihan fisik dan dengan bola ini sangat diperlukan," kata Hazard, di situs resmi klub.

Arbeola meyakini tak akan banyak berubah usai Liga Champions bergulir lagi di tengah pandemi Corona. Pelatih Zinedine Zidane tak akan membuat banyak perubahan di sisa musim ini. Dia memainkan sebanyak 25 pemain yang jadi skuadnya.

"Namun metode Zidane (rotasi) dari Zinedine akan kembali. Saya yakin," kata Arbeola. Ada satu pemain yang tak tersentu Zidane, yakni Karim Benzema. Dia sudah diberi kesempatan bermain 36 kali di semua ajang. Selain itu, ada 8 pemain lain lagi. Casemiro selalu menjadi pilihan utama lini tengah dengan 35 kali bermain. Lalu Sergio Ramos (34 kali), Raphael Varane (33 kali), dan Toni Kross (33 kali).*

Komentar