nusabali

152 Orang Dirapid Test dan Swab

Pasca Tenaga Medis dan Pasien BRSU Tabanan Positif

  • www.nusabali.com-152-orang-dirapid-test-dan-swab

TABANAN, NusaBali
Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Tabanan melakukan tracing contact setelah tenaga medis dan pasien BRSUD Tabanan dinyatakan positif Covid-19.

Hasilnya ditemukan 210 orang. Dari jumlah itu baru 152 orang yang melaksanakan swab dan rapid test, sisanya sekitar 58 orang akan dirapid test dan swab pada Selasa (9/6) hari ini.

Rincian jumlah warga yang telah dirapid test maupun swab, 34 orang yang sempat kontak dengan pasien asal Selemadeg Barat, 60 orang yang sempat kontak dengan tenaga medis, dan 58 pegawai yang bekerja di BRSU Tabanan.

Direktur BRSUD Tabanan dr Nyoman Susila seizin Ketua Harian GTPP Covid-19 Tabanan I Gede Susila, menjelaskan pihaknya sudah melakukan tracing contact. Hasilnya 58 pegawai sudah diswab karena tenaga medis bersangkutan bertugas mendampingi PMI di Denpasar. “Hasil tes swab tinggal menunggu,” ujarnya, Senin (8/6).

Menurut Susila, jumlah pegawai yang dites swab kemungkinan akan terus bertambah, karena masih dilakukan tracing lanjutan. “Kami terus telusuri, karena selama ini petugas kita sudah menggunakan APD. Kalau nanti ada positif, penggunaan APD levelnya ditingkatkan karena selama ini penggunaan APD sudah sesuai standar,” tegasnya.

Kepala Dinas Kesehatan Tabanan dr Nyoman Suratmika menyatakan senada. Untuk tracing contact pasien sudah dilakukan dan sebagian sudah menjalani rapid test hingga swab. “Yang dirapid test hasilnya non reaktif, yang swab masih menunggu,” ujarnya.

Dia pun menyebutkan dari 210 hasil tracing contact baru 152 dirapid test dan swab. Yang lainnya akan dirapid test dan swab pada Selasa (9/6). “Sisa dari 210 itu besok (hari ini) dilakukan rapid test dan swab,” tandas Suratmika. *des

Komentar