nusabali

PCI Bali Berharap Jumlah Pelatih Tidak Dikurangi

  • www.nusabali.com-pci-bali-berharap-jumlah-pelatih-tidak-dikurangi

DENPASAR, NusaBali 
Pengprov Persatuan Cricket Indonesia (PCI) Bali berharap tetap empat pelatih untuk menangani tim kriket pada PON Papua 2021.

Hal itu menyusul KONI hanya menyetujui tiga pelatih. Dan, pengurangan satu orang itupun dipertanyakan PCI Bali. 

"Saat PON Jawa Barat 2016 kami mendapat empat pelatih. Saat itu Bali kelar sebagai juara umum dengan meraih dua emas dan dua perak. Tetapi untuk PON Papua, kenapa jatah pelatih dikurangi. Sedangkan nomor atau kategori yang dipertandingkan justru lebih banyak," ucap Sekum Pengprov PCI Bali, Nyoman Kariana Wirawan, Jumat (29/5). 

Untuk itu, kuota tiga pelatih mesti dikaji dan dipertimbangkan lagi KONI Bali. Sebab secara prestasi kriket mestinya mendapat prioritas utama. Semua itu melihat catatan prestasi pada PON Jawa Barat, yang mampu meraih dua emas dan keluar sebagai juara umum dengan separuh medali emas yang diperebutkan. 

Jika sampai dikurangi, Kariana Wirawan pun mempertanyakan, dasar yang dipakai KONI. Sebab, dari segi prestasi cukup bagus. Bahkan ada tambahan perebutan medali emas lagi di PON Papua XX/2021. Dari 4 emas menjadi 6 medali emas. Jelas itu merupakan peluang yang harus dibidik. 

"Sebelumnya di PON Jawa Barat itu, untuk tim putra didampingi satu pelatih kepala dan satu asisten pelatih. Kan banyak jumlah atletnya mencapai 14 orang secara tim. Dan, turun diberbagai kategori. Di putri juga demikian," papar Wirawan. 

Dengan jumlah atlet yang banyak, yakni mencapai 28 atlet secara keseluruhan tentu memerlukan perhatian lebih dalam proses pembinaan. Diharapkan pelatih mampu melakukan pengawasan secara maksimal. Mengingat, tujuannya membidik prestasi, sekaligus mempertahankan juara umum. Hal itu, katanya, jelas beban cukup berat. Apalagi kini PCI Bali harus melakukan persiapan semaksimal mungkin. 

"Untuk nama-nama pelatih akan kami sampaikan setelah disetujui KONI Bali. Dan, saat ini kami masih berjuang untuk Sam saja yakni 4 pelatih seperti PON Papua. Jangan sampai dikurangi," kata Kariana Wirawan.dek

Komentar