nusabali

29 Anggota Keluarga Satu Pekarangan Di-Swab

Satu Positif Covid-19 di Desa Ayunan, Kecamatan Abiansemal

  • www.nusabali.com-29-anggota-keluarga-satu-pekarangan-di-swab

Kini 29 warga yang masih dalam satu pekarangan dengan jumlah 8 kepala keluarga (KK) ini menjalani isolasi mandiri di rumahnya.

MANGUPURA, NusaBali
Dinas Kesehatan (Diskes) Kabupaten Badung melakukan tes swab kepada 29 warga yang tinggal di dalam satu pekarangan rumah di Desa Ayunan, Kecamatan Abiansemal, Selasa (26/5) siang, di RSD Mangusada, Kabupaten Badung. Tes swab dilakukan lantaran salah satu anggota keluarga dinyatakan positif Covid-19. Selain warga Ayunan, 21 warga Desa Werdi Bhuwana, Kecamatan Mengwi, juga menjalani tes swab.

Kasus positif Covid-19 muncul di Desa Ayunan pada Jumat (22/5) lalu. Di mana 1 orang dinyatakan positif Covid-19. Yang bersangkutan adalah pegawai di salah satu rumah sakit di Kota Denpasar. Mengantisipasi terjadinya transmisi lokal, maka dilakukan tes swab terhadap 29 anggota keluarga yang tinggal dalam satu pekarangan.

Koordinator Bidang Pencegahan Satgas Covid-19 Kabupaten Badung I Gusti Agung Alit Naya, mengatakan pelaksanaan tes swab kepada 29 warga Desa Ayunan untuk mengantisipasi terjadinya transmisi lokal. Tes swab ini sudah atas arahan dari Provinsi Bali.

“Untuk di Ayunan, awalnya ada satu kasus positif Covid-19. Yang bersangkutan bertugas di Denpasar. Dari hasil pemeriksaan swab dinyatakan positif. Lalu dirawat di RSUP Sanglah. Kenapa langsung dilakukan tes swab secara serentak, karena ada arahan dari provinsi biar cepat diketahui hasilnya,” kata Alit Naya.

Kini sambil menunggu hasil swab keluar, 29 warga yang masih dalam satu pekarangan dengan jumlah 8 kepala keluarga (KK) ini menjalani isolasi mandiri di rumahnya. Segala kebutuhan logistik selama menjalani karantina ditanggung oleh Satgas Covid-19 yang ada di desa.

Alit Naya mengungkapkan, sampai saat ini telah terjadi kasus transmisi lokal di wilayah Gumi Keris. Kasus transmini lokal terjadi di Desa Werdi Bhuwana, Kecamatan Mengwi; Kelurahan Jimbaran, Kecamatan Kuta Selatan; Desa Dalung, Kecamatan Kuta Utara, dan Kelurahan Abianbase, Kecamatan Mengwi.

Untuk di Kelurahan Jimbaran transmisi lokal terjadi antara bapak kepada anaknya. Kemudian, di Dalung penularan antara suami dan istri. Untuk kasus di Abianbase suami yang PMI (pekerja migran Indonesia) menularkan kepada istrinya.

“Namun dari tiga kasus itu tidak sampai menular ke keluarga inti. Sementara yang di Desa Werdi Bhuwana, Kecamatan Mengwi sudah menularkan di luar keluarga intinya. Ini berdasarkan hasil tracing kami di lapangan,” kata Alit Naya.

Lantaran kasus di Desa Werdi Bhuwana sudah menular ke tetangga, maka Diskes Badung melakukan rapid test warga setempat. Rapid tes pertama pada Kamis (21/5) dan rapid tes kedua dilakukan pada Senin (25/5) lalu. Hasil rapid tes pertama 12 orang dinyatakan reaktif, namun setelah dilakukan tes swab dua kali, hanya 4 orang dinyatakan positif Covid-19. Sementara pada rapid test kedua, dari 777 orang yang di-rapid test sebanyak 21 orang ditemukan hasilnya reaktif.

Untuk melakukan rapid test terhadap 777 orang, Diskes Badung menerjunkan 60 orang petugas, dan menyiapkan tiga pos sekaligus. Perinciannya, untuk pos Wantilan Pura Puseh ada sebanyak 408 warga, dengan 9 orang di antaranya hasilnya reaktif. Sedangkan pos Pura Dalem ada sebanyak 206 warga yang ikut tes dengan 8 orang hasilnya reaktif. Di pos Pura Prajapati setra yang mengikuti tes sebanyak 91 orang, dengan 1 orang hasilnya reaktif.

“Tambahan saat tim melakukan penyisiran ada sebanyak 72 yang di-rapid test dengan 3 di antaranya hasilnya reaktif. Jadi total ada sebanyak 777 yang di-rapid test dan 21 yang reaktif,” kata Koordinator Satuan Tugas Operasi di Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Badung dr I Nyoman Gunarta.

Sementara itu, mengenai hasil tes swab terhadap 21 orang tersebut, Alit Naya menyatakan hasilnya belum keluar. “Hasil tes swab pertama belum keluar. Sambil menunggu itu kita sekaligus melakukan tes swab kedua,” tandasnya. *asa

Komentar