nusabali

Kenakalan Berharga Perjalanan Taufik

  • www.nusabali.com-kenakalan-berharga-perjalanan-taufik

MANGUPURA, NusaBali
Pemain Bali United, Mohamad Taufik mengawali karier sepakbolanya dari ‘kenakalan’ dan ketidakpatuhan kepada orangtua.

Gelandang kelahiran Tarakan, Kalimantan Utara ini, punya fase kenakalan dalam perjalanan sepakbolanya, terutama saat di bangku sekolah.

Ya, hobi bermain sepakbola dilakoninya sejak masih anak-anak. Lalu seetiap pulang sekolah langsung bermain bola hingga larut malam dan seragam sekolah kotor. Kemudia, kebiasaan melompat jendela kelas demi taruhan melawan sekolah tetangga.

Menurutnya, kenakalan saat muda jika mampu diimplementasikan dengan baik akan menghasilkan sesuatu yang berharga. Pengalaman yang pernah dilakukannya tentu ada alasan. Dari pengalaman itulah, Taufik banyak belajar menjadi lebih baik mengejar mimpinya sebagai salah satu pemain sepakbola profesional saat ini.

Taufik juga mengulas makna dibalik nomor punggung 8 yang identik dengan dirinya. Dia mengakui, nomor tersebut menjadi impiannya sejak memulai karier di dunia lapangan hijau. Nomor 8 itu digunakan saat pertama kali Taufik memperkuat tim senior Persebaya dan berlanjut hingga kini di Bali United. *

Komentar