nusabali

Kolaborasi dengan Teddy Aditya, Petra Sihombing Rilis ‘Apa’

  • www.nusabali.com-kolaborasi-dengan-teddy-aditya-petra-sihombing-rilis-apa

Petra juga membagikan dua kartu pos berisi ucapan untuk pendengar dan kerabat dekatnya.

JAKARTA, NusaBali
Petra Sihombing kembali merilis single terbarunya bertajuk 'Apa' dalam rangkaian album terbarunya. 'Apa' merupakan rilisan single keempat Petra setelah 'Astrologi', 'Canggih', dan 'Bodoh'. Dalam single kali ini ia berkolaborasi dengan Teddy Adhitya. 

Petra membicarakan pertanyaan dan pencarian tiap orang dalam hidupnya dalam single ini. Baginya, dalam menulis lagu tak harus ada ujung yang positif. Hanya agar seseorang merasakan hal yang sama atau sekadar bertanya tentang apa yang jadi keresahannya.

‘Apa’ merupakan cara Petra melontarkan pertanyaan yang pernah semua orang pertanyakan. “Apa sih yang sebenernya kita cari? Dari sekian banyak self-help book yang gue baca, nggak ada satupun yang berhasil menjawab ini,” kata Petra dalam keterangan resminya, Senin (27/4/2020).

Single ini mengusung gaya pop yang dibalut sentuhan musik elektronik dengan kadar tipis. Bebunyian synthesizer beriringan dengan tabuhan drum dengan tempo lambat. Melodi instrumen yang diisi oleh gitar bersahutan dengan lirik yang dinyanyikan Petra.

Lirik 'Apa' ditulis oleh Teddy Adhitya yang juga merupakan penulis lagu favorit Petra. Ia mengaku senang dan puas dengan kolaborasi kali ini. 'Apa' juga menjadi salah satu lagu yang dianggap Teddy berkesan karena ia jarang sekali merasa percaya diri saat menulis lirik lagu berbahasa Indonesia.
 
"Ide awal itu ada di Petra, dia punya lirik di bagian refrain. Awalnya nggak kebayang mau nulis apa. Tapi pas udah jadi (lagunya), ada beberapa momen yang bikin enggak nyangka, wah ternyata ini cocok nih," beber Teddy dalam siaran podcast yang dirilis di laman YouTube milik Petra.
 
Sejak awal 2020, Petra merilis materi albumnya dalam format single satu bulan sekali. Pada perilisan '‘Apa' yang merupakan edisi keempat, Petra juga membagikan dua kartu pos untuk pendengarnya. Satu kartu pos berisi ucapan Petra untuk pendengarnya, satu lagi kartu pos kosong untuk dibagikan ulang kepada kerabat dekatnya.

Pada single kali ini, pengerjaan ilustrasi sampul masih dikerjakan oleh ilustratror asal Bandung, Rukmunal Hakim. Ilustrasi sampul kali ini merupakan kali keenam ia mengerjakan ilustrasi untuk Petra Sihombing. Single 'Apa' sudah bisa didengarkan di berbagai platform musik digital.*

Komentar