nusabali

Polres Klungkung Imbau Masyarakat Tak Mudik

  • www.nusabali.com-polres-klungkung-imbau-masyarakat-tak-mudik

SEMARAPURA, NusaBali
Guna mencegah penyebaran Covid-19 atau Coronavirus, jajaran Polres Klungkung turun langsung ke masyarakat.

Mereka membagikan masker sekaligus memberikan imbauan jangan mudik untuk sementara waktu.
Hal itu salah satunya dilakukan di Jalan Raya Goa Lawah, Desa Pesinggahan, Kecamatan Dawan, Klungkung, Minggu (26/4) pagi. Jalan raya ini merupakan jalur yang kerap dilintasi pemudik yang menyeberang ke kampung halamannya, dari Bali ke Lombok. "Kalau secara langsung menemukan masyarakat yang akan mudik, maka kami suruh untuk balik," tegas Kapolres Klungkung AKBP I Komang Sudana.

Disebutkan, kegiatan ini untuk melakukan pencegahan menyebarnya virus Corona. Dengan mengajak masyarakat untuk sama-sama menjaga diri, jangan ke luar rumah dan tetap jaga lingkungan dengan cara meningkatkan kebersihan. "Kami bagikan masker dan berikan imbauan ‘dilarang mudik sementara waktu,” ujar AKBP Sudana.

Diharapkan dengan pemakaian masker ini agar terhindar dari Corona. Diharapkan, di tengah merabaknya virus Corona masyarakat agar terhindar dari penyakit tersebut. "Mari kita bersama-sama dan selalu waspada, dan tetap menjaga kesehatan diri kita, tempat tinggal dan tempat-tempat umum lainnya,” ajak AKBP Sudana.

Terkait Operasi (Ops) Ketupat Agung 2020, Polres Klungkung juga menyiapkan 2 pos pengamanan Ops Ketupat Agung 2020. Pos tersebut di areal Goa Lawah, Desa Pesinggahan, Kecamatan Dawan, Klungkung, dan Pos Pengamanan Lepang, Desa Takmung, Kecamatan Banjarangkan, Klungkung. "Pos pengamanan ini disiagakan selama 37 hari, dari 24 April - 30 Mei 2020," ujar AKBP Sudana.

Diharapkan kedua pos tersebut dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat selama Bulan Suci Ramadhan dan Idul Fitri serta dapat mengimbau masyarakat untuk tidak mudik dan melaksanakan ibadah di rumah guna memutus mata rantai penularan Corona terutama di wilayah Hukum Polres Klungkung. *wan

Komentar