nusabali

Undiksha Tawarkan Program Double Degree

  • www.nusabali.com-undiksha-tawarkan-program-double-degree

Program unggulan jalur cepat itu direncanakan sudah dimulai pada September 2020 mendatang.

SINGARAJA, NusaBali
Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) Singaraja di bawah kepemimpinan Rektor Prof Dr I Nyoman Jampel MPd terus berinovasi. Rektor asal Kabupaten Badung yang berencana menjadikan Undiksha sebagai trend setter di kancah internasional tahun ini menawarkan program double degree.

Rektor Jampel, Kamis (23/4) kemarin menegaskan saat ini Undiksha sudah menjalin kerjasama dengan perguruan tinggi di luar negeri. Khusus program double degree ini kerjasama yang dijalin dengan Ming Chi University of Technology (MCUT) Taiwan. Mahasiswa terbaik Undiksha yang akan dikirim ke MCUT ini dapat mengambil bidang ilmu lebih dari satu. “Saat ini seleksi internal telah dilakukan. Program ini, diambil beberapa bidang ilmu, yaitu Business and Management, Electronic Engineering, Material Engineering, dan Visual Communication Design,” ucapnya.

Selain bidang akademik, capaian kinerja dalam bidang kemahasiswaan juga menunjukkan trend positif. Rektor Jampel yang sudah menjabat di periode keduanya mengatakan jumlah mahasiswa berprestasi, baik dalam bidang akademik dan non akademik melampaui target. Misalnya pada tahun 2019, dari target 65 orang mahasiswa berprestasi skala nasional dan internasional jumlah capaian 140 orang. Prestasi Undiksha juga patut dibanggakan dalam bidang pengelolaan keuangan, yang realisasinya masuk lima besar PTN realisasi anggaran terbaik di Indonesia.

Di sisa masa jabatan Rektor Jampel hingga tahun 2023 mendatang, mantan Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan Undiksha ini juga berkeinginan membawa universitas besutannya bergerak lebih cepat. Berbekal prinsip kerja keras dan kebersamaan, hal tersebut diyakini dapat berjalan, termasuk  bisa menjadi Undiksha sebagai trend setter dan go international.

Sementara itu Rektor Jampel juga mengatakan Undiksha masih berpegang pada visinya yakni menjadi universitas unggul berlandaskan falsafah Tri Hita Karana di Asia pada tahun 2045. Jampel yang mengusung visi tersebut dalam pemilihan rektor Undiksha kedua kali, menyertakan beberapa program unggulan yang saat ini sudah berjalan dengan sempurna. Di antaranya mendorong peningkatan akreditasi program studi dengan nilai memuaskan, peningkatan jumlah artikel-artikel dosen dan mahasiswa di jurnal terindeks Scopus, hingga program internationalization at home yang difokuskan di tahun 2020 ini.

“Untuk membangun universitas ini, kita harus membangun sumber daya manusianya. Saya berharap di tahun 2020 kegiatan internasional akan semakin banyak, sehingga dapat memberikan international experience kepada seluruh civitas akademika Undiksha, baik melalui program student exchange maupun faculty exchange,” sebut Rektor kelahiran 1959 ini. *k23

Komentar