nusabali

Tangkapan Melimpah, Nelayan Ketewel Semringah

  • www.nusabali.com-tangkapan-melimpah-nelayan-ketewel-semringah

GIANYAR, NusaBali
Nelayan di Kabupaten Gianyar, khususnya di Pantai Ketewel, Kecamatan Sukawati semringah melihat tangkapan ikan melimpah.

Pantan pengurus paguyuban nelayan setempat, Wayan Puja menyebutkan, sejak beberapa pekan tangkapan melimpah. "Bahkan nelayan mampu melaut dua kali sehari, dini hari dan sore hari," kata Wayan Puja, Selasa (21/4).

Menurut Wayan Puja, hasil tangkapan rata-rata 20 sampai 100 kg setiap kali melaut. Sedangkan jenis tangkapan ikan anyar dan ikan tuna kecil.

Jumlah nelayan aktif di Pantai Gumicik sebanyak 35 orang.  "Kadang begitu para nelayan ituturun, masyarakat sekitar langsung membeli ikan tangkapan. Ikan habis dibeli saat bersandar," ungkap Wayan Puja.

Harga ikan rata-rata Rp 15.000 sampai Rp 20.000 per kilogram. Sedangkan ikan tuna kecil yang beratnya sampai 5 kg dijual ke restoran untuk kuliner.

Diakui Wayan Puja, walau perekonomian agak lesu, nelayan di Gumicik mendapat berkah hasil tangkapan melimpah. "Yang jelas aman, nelayan pastinya sosial distance. Begitu juga saat mengambil ikan di perahu dengan orang terbatas," katanya.

Bila ikan tidak habis di perahu atau di pantai, biasanya ikan tersebut dijajakan keliling oleh istri nelayan di seputaran Banjar Gumicik. Terkadang datang juga pengepul dari Batubulan atau Denpasar untuk dijual kembali.  *nvi

Komentar