nusabali

Harga Kebutuhan Pokok Stabil

  • www.nusabali.com-harga-kebutuhan-pokok-stabil

DENPASAR,NusaBali
Berbeda dengan tahun sebelumnya yang terjadi fluktuasi harga jelang bulan Ramadhan, stok dan harga barang kebutuhan pokok memasuki pekan ketiga bulan April, masih stabil.

Contohnya beras (jenis premium) rata-rata harganya Rp 11.750 per per kilogram. Sedang harga beras medium Rp 9.000 per kilogram. Beras lokal Rp 10.000 per kilogram. Kemudian minyak goreng curah Rp 11.250  per liter dan minyak goreng kemasan Rp 15.000 per liter.

Sedang untuk jenis bumbu,beberapa di antaranya cabe, bawang  harganya turun. Penurunannya cukup signifikan. Cabe merah keriting dari Rp 35.000 per kilogram menjadi Rp 30.000 per kilogram.  Cabe rawit merah dari Rp 34.125  turun menjadi Rp 31.875 per kilogram atau turun Rp 2.250. Bawang putih dari Rp 36.250 per kilogram turun sebesar Rp 625, sehingga menjadi  Rp 35.625.

Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagprin) I Wayan Jarta menyatakan stabilitas harga tersebut karena pasokan mencukupi. Selain pasokan yang terjaga, Jarta memperkirakan stabilnya harga kebutuhan pokok plus beberapa item yang menurun, juga karena daya beli masyarakat  yang menurun karena dampak Covid -19. “Sehingga beberapa barang kebutuhan pokok harganya menurun,” ujarnya, Kamis (16/4).

Walau demikian gula pasir merupakan salah satu item, barang kebutuhan pokok yang harganya masih tinggi yakni rata-rata Rp 18.000 per kilogram. Namun demikian, Jarta yakin harga gula akan segera turun, menyusul  dibukanya kran impor gula oleh Pemerintah. “Saya yakin gula akan segera turun (harganya),” ujar Jarta.

Meski sudah meyakini harga gula pasir turun, namun Jarta mengaku sudah bersurat kepada Bulog. Tujuannya meminta  Bulog melakukan operasi pasar (OP) jika nanti harga gula tetap tak kunjung menurun. “Kita antisipasi mendahului seandainya harga gula pasir tetap tak turun,” tandas Jarta. *k17

Komentar