nusabali

KMHDI dan FA KMHDI Bagikan 5.000 Masker

  • www.nusabali.com-kmhdi-dan-fa-kmhdi-bagikan-5000-masker

JAKARTA, NusaBali
Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI) beserta Forum Alumni (FA) KMHDI membagikan 5.000 masker gratis kepada masyarakat di Jabodetabek.

Pembagian tersebut sebagai wujud kepedulian organisasi kemahasiswaan Hindu di tengah pandemi virus Corona (Covid 19). Masker dibagikan gratis kepada orang-orang yang membutuhkan.

“Kami membagikan masker gratis kepada masyarakat yang masih aktif berkegiatan secara langsung,” kata Ketua FA KMHDI Ketut Wiriana, Sabtu (4/4). Menurut Wiriana, di tengah imbauan pemerintah untuk melakukan social distancing dan physical distancing, masih ada yang tetap bekerja seperti satpam, penjaga toko, dan pengemudi ojek online.

“Mereka kami prioritaskan untuk mendapat masker, karena pekerjaan mereka banyak bertemu orang-orang baru,” ucap Wiriana.

Ketua Presidium PP KMHDI I Kadek Andre Nuaba menambahkan, pembagian masker akan terus mereka lakukan sampai tidak ada kelangkaan lagi di tengah masyarakat.

Menurut Andre, kelangkaan masker terjadi sejak pemerintah mengumumkan ada warga yang positif Covid-19 di Indonesia. KMHDI dan FA KMHDI pun berinisiatif membagikan masker sebagai bentuk kehadiran mereka membantu sesama. “Dan setidaknya kami memberikan edukasi kepada masyarakat secara langsung,” kata Andre.

Andre menyatakan, masyarakat harus proaktif mengikuti arahan pemerintah untuk mengurangi aktivitas di luar rumah. Salah satunya jangan mudik bagi para perantau, dan selalu menjaga jarak. *k22

Komentar