nusabali

3 Bulan, 70 Orang Tewas Lakalantas

  • www.nusabali.com-3-bulan-70-orang-tewas-lakalantas

DENPASAR, NusaBali
Angka kematian akibat kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) di wilayah hukum Polresta Denpasar terbilang sangat tinggi di awal tahun 2020 ini.

Bayangkan saja, belum genap 3 bulan sudah ada 70 orang nyawanya melayang di jalan raya akibat lakalantas. Hal ini diungkapkan oleh Kapolresta Denpasar, AKBP Jansen Avitus Panjaitan, pada Selasa (17/3). Mantan Wadir Ditreskrimsus Polda Papua Barat ini mencoba mengalihkan perhatian masyarakat kepada masalah ini ketimbang harus risau dengan isu Virus Corona (Covid-19).


Menurutnya akibat Virus Corona di Bali baru 1 orang yang meninggal dunia. Sementara Lakalantas sudah mencapai 70 orang. Itu artinya lakalantas masih lebih memprihatikan ketimbang Virus Corona. Lebih memprihatikan lagi puluhan korban itu rata-rata usia produktif, yakni 20-35 tahun.

“Saat ini yang paling dikhawatirkan adalah masalah kecelakaan lalu lintas. Sudah 70 orang meninggal dunia. Ini hanya untuk di wilayah hukum Polresta Denpasar. Yang paling mengkhawatirkan saat ini sebenarnya kecelakaan lalu lintas,” ungkap perwira yang pernah mejabat Wakapores Badung ini.

Lebih lanjut AKBP Jansen mengungkapkan puluhan nyawa yang melayang di jalan raya ini lebih banyak karena faktor kelalaian pengemudi. Ada pengemudi yang mengendarai kendaraan dalam kondisi tidak fit, ada pula yang tidak konsentrasi, dan faktor lainnya seperti mabuk miras.

“Ada yang laka tunggal ada pula yang tabrakan. Puluhan korban itu adalah campuran baik warga lokal maupun asing. Saya mengajak masyarakat untuk untuk selalu memperhatikan keselamatan. Jangan kita besar-besarkan isu Virus Corona tapi kita tidak perhatikan masalah yang sudah menelan banyak korban jiwa,” tandasnya. *pol

Komentar