nusabali

Lini Depan Menumpuk, Irfan Resmi Dilepas ke PSS Sleman

  • www.nusabali.com-lini-depan-menumpuk-irfan-resmi-dilepas-ke-pss-sleman

Manajemen Bali United angkat bicara soal kepergian Irfan Haarys Bachdim yang kini resmi berseragam PSS Sleman, Jogjakarta.

DENPASAR, NusaBali

CEO Bali United Yabes Tanuri menyebutkan, menumpuknya pemain dilini depan jadi alasan utama Irfan dilepas ke PSS Sleman.

Sebab, pemain sekelas Irfan tidak dimainkan karena banyaknya pemain di depan. Hal itu membuat manajemen memilih melepaskan saja. Semuanya atas dasar pertimbangan pelatih kepala Bali United, Stefano ‘Teco’ Cugurra.

"Diposisi depan kan banyak pemain, mulai Melvin Platje, Yabes Rony, Muhammad Rahmat, Stefano Lilipaly, Fahmi All-Ayubi, Lerby Leandry, Ilija Spasojevic, dan pemain lainnya. Makanya sayang kalau sampai Irfan Bachdim tidak dimainkan di Bali United," ucap Yabes Tanuri.

Apalagi dalam pertandingan terakhir, kata Yabes, pemain anyar Bali United bermain cukup bagus. Bahkan hal itu sesuai karakter permainan Bali United. Seperti Muhammad Rahmat yang mampu mencetak gol. Artinya di lini depan semakin banyak dan cukup tajam.

"Diposisi depan banyak pemain, makanya Irfan Bachdim jarang dapat main di Bali United," tutur Yabes Tanuri.

Dia mengakui keluarga Irfan Bachdim memang sangat cinta dengan Bali. Begitu juga dengan Irfan Bachdim. Tapi ini semua karena pertimbangan prestasi juga. Kasihan Irfan Bachdim jarang dapat bermain. Jangan sampai nanti justru turun prestasinya. Itu yang tidak mau dilakukan pihak manajemen. Hingga pilih melepasnya ke PSS Sleman.

"Irfan Bachdim resmi kami lepas. Setelah berkomunikasi dengan pihak PSS, kami mencapai kesepakatan proses transfer Bachdim ke Sleman. Mewakili manajemen Bali United, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Irfan Bachdim atas dedikasinya selama ini bersama kami. Semoga semakin sukses di karier selanjutnya," ujar kata Yabes Tanuri.

Irfan Bachdim sendiri bergabung dengan Bali United pada awal musim 2017 lalu. Di tahun tersebut, Irfan Bachdim membantu Bali United mengakhiri kompetisi di peringkat kedua. Selain itu, membuat tim Serdadu Tridatu tampil dikancah Asia untuk pertama kalinya pada 2018. Pada  2019, Irfan Bachdim juga menjadi bagian dari skuat Bali United yang sukses menjuarai kompetisi Liga 1 2019. *dek

Komentar