nusabali

Dermaga II Diperbaiki, Truk Antre

  • www.nusabali.com-dermaga-ii-diperbaiki-truk-antre

Dermaga II Pelabuhan Padangbai di Banjar Melanting, Desa Padangbai, Kecamatan Manggis, Karangasem dalam masa perbaikan, Jumat (17/1).

AMLAPURA, NusaBali

Imbasnya, terjadi antrean puluhan truk hingga di luar pelabuhan. Para pekerja khawatir turun hujan karena mengganggu perbaikan dermaga II. Para pekerja juga terancam tersengat strum listrik bekerja saat hujan.

Mandor pekerja Dermaga II Pelabuhan Padangbai, Heru, mengatakan jika hujan turun, pengerjaan terhenti karena khawatir ada strum mengalir Rencananya pengerjaan dibagi dua shift, siang dan malam. “Satu shift mempekerjakan 6 pekerja, biar cepat selesai,” ungkap Heru. Pengerjaan yang dilakukan yakni membongkar jembatan MB (movable bridge) dengan membuka 7 galar, memperbaiki lifting beam (alat bantu angkat) di dermaga.

Heru mengatakan, perbaikan Dermaga II Pelabuhan Padangbai dilakukan dengan tambal sulam. Faktanya telah mulai keropos karena termakan usia. Usianya maksimal 20 tahun, sedangkan Dermaga II lebih dari 20 tahun belum dilakukan perbaikan total. “Makanya sekarang banyak pergantian,” jelasnya. Diperkirakan, pengerjaan ini tuntas sesuai target selama 8 hari. “Akan kami kerjakan, terbagi dua shift, siang dan malam, dengan harapan selama melakukan perbaikan tidak ada hujan,” tambahnya.

Manager PT ASDP Indonesia Ferry Padangbai, Windra Soelistiawan mengatakan, target pengerjaan 8-10 hari. Perbaikan dilakukan karena di beberapa komponen dermaga telah korosi karena usia. Misalnya yang rusak gelagar, kerusakan selain karena usia, juga akibat sering berbenturan dengan kapal. Di samping sering terjadi ombak pantai di Dermaga II. Selama perbaikan hanya mengoperasikan satu dermaga yakni Dermaga I, sejak Rabu (15/1). Kapal yang beroperasi terbatas, setiap hari hanya mengoperasikan 16 kapal, tiap trip 1,5 jam.

Terpisah, petugas KBPP (Keselamatan Berlayar Penjagaan dan Patroli) Kesyahbandaraan Otoritas Pelabuhan Kelas IV Padangbai I Made Buda mengatakan, dari 38 kapal yang ada, dioperasikan 35 kapal. “Semua kapal yang dioperasikan laik layar,” kata Made Buda. *k16

Komentar