nusabali

Anggota DPRD Buleleng Sumbang Darah Tiap Empat Bulan

  • www.nusabali.com-anggota-dprd-buleleng-sumbang-darah-tiap-empat-bulan

Aksi kemanusiaan ini guna membantu kebutuhan darah yang dihimpun oleh PMI Buleleng.

SINGARAJA, NusaBali
DPRD Buleleng kini punya agenda sosial berupa aksi menyumbang darah tiap empat bulan sekali. Aksi pertama, dilakukan oleh pimpinan dewan, anggota dewan dan staf Sekretariat DPRD Buleleng, Selasa (14/1/2020) pagi, di halaman parkir belakang Gedung DPRD Buleleng. Aksi tersebut dipimpin Ketua Dewan Gede Surpriatna.

Dalam aksi tersebut, terdapat 36 kantong darah yang berhasil dikumpulkan, dengan rincian Golongan A 6 kantong, B 12 kantong, O 17 kantong dan AB 1 kantong. Ketua Dewan, Gede Supriatna mengatakan, pihaknya ingin membantu masyarakat mulai dari hal yang kecil. Salah satunya dengan aksi doroh darah, guna membantu PMI dalam penyediaan darah untuk ditransfusikan kepada masyarakat yang memerlukan. “Aksi ini didasari atas rasa kemanusiaan. Kami memulai dari hal yang kecil dengan donor darah,” ucap politisi PDIP asal Desa/Kecamatan Tejakula ini.

Supriatna menegaskan, aksi sosial ini akan dijadikan agenda tetap, dimana setiap empat bulan sekali akan dilaksanakan aksi donor dana bagi seluruh anggota, dan staf sekretariatan DPRD Buleleng. Bahkan, staf sekretariat dewan yang berstatus tenaga kontrak, wajib ikut aksi donor bila kontraknya ingin diperpanjang. Sehingga ke depan dapat menjadi contoh dan motivasi bagi seluruh ASN di lingkup Pemkab Buleleng. “Ya saya pikir bagaimana nanti ke depan salah satu syarat untuk memperpanjang kontrak bagi pegawai kontrak adalah paling tidak dalam setahun mereka pernah melakukan donor darah,” imbuhnya.*k19

Komentar