nusabali

29 Atlet Gianyar Lolos PON 2020

  • www.nusabali.com-29-atlet-gianyar-lolos-pon-2020

KONI Kabupaten Gianyar menyumbangkan 29 atlet lolos PON Papua XX/2020.

GIANYAR, NusaBali

Cabor cricket dengan jumlah terbanyak delapan atlet, disusul basket 6 atlet, dan pencak silat juga 6 atlet . Sisanya tersebar merata antara 1-2 atlet untuk cabor binaraga, tarung derajat, judo, tenis lapangan, kempo, sepak takraw, dan taekwondo.

"Cabor cricket, basket dan pencak silat menjadi cabor andalan kami," ucap Ketua Harian KONI Gianyar Wayan Rutawan, Kamis (2/1).

Menurut Rutawan yang juga mantan atlet kempo itu, ke-29 atlet yang mengantongi tiket PON 2020 itu hasil konfirmasi ke Pengcab cabor, yang menuntaskan Pra PON.

"Datanya valid, karena Pengcab cabor juga melaporkan hasil Pra PON ke KONI Gianyar," kata Rutawan.

Menurut Rutawan, ke-29 atlet itu masuk program Pusat Latihan Atlet Gianyar (Puslag), sehingga mereka juga dibina daerahnya asalnya. Dia berharap atlet yang lolos PON mampu memberikan prestasi terbaiknya untuk Bali. Apalagi mereka meraih medali saat kualifikasi PON.

"Waktu PON Jawa Barat 2016, Gianyar menyumbangkan lima emas. Di PON Papua, kami berharap menyumbangkan emas lebih banyak lagi," kata Rutawan.

Sementara Ketum KONI Gianyar Pande Purwata berharap atlet yang lolos PON Papua dapat dikirim. Sebab, mereka berjuang susah payah di Pra PON. KONI Gianyar akan memberikan suport penuh terhadap atletnya.

"Keinginan kami tidak hanya berprestasi di PON. Tapi tingkatan lebih tinggi lagi. Baik di PON, SEA Games, dan Asian Games. KONI Gianyar bertekad ikut menyumbangkan prestasi bagi Bali dan Indonesia," tegas Pande Purwata.*dek

Komentar