nusabali

Pramuka Ikut Awasi Pilkada 2020 di Bali

Bawaslu Bali Gelar Perkemahan Bhakti Pemilu

  • www.nusabali.com-pramuka-ikut-awasi-pilkada-2020-di-bali

Perkemahan Bhakti Pramuka ini merupakan langkah awal persiapan Bawaslu RI membentuk Saka Adyasta Bawaslu RI.

TABANAN, NusaBali

Bawaslu Bali menggandeng gerakan Pramuka dalam pengawasan partisipatif untuk Pilkada serentak 2020 mendatang. Dalam menggalang kesiapan Pramuka tersebut, Bawaslu Bali gelar perkemahan Bhakti Pemilu di Taman Makam Pahlawan Pujaan Bangsa Margarana, di Kecamata Marga, Kabupaten Tabanan 13-15 Desember 2019.

Kegiatan tersebut diikuti gerakan Pramuka dari Penegak dan Pandega seluruh Bali yang notabene kelompok masyarakat pemilih pemula. Upacara pembukaan dilaksanakan, Jumat (13/12) sore bertempat di Lapangan Taman Makam Pahlawan Pujaan Bangsa Margarana. Kegiatan tersebut dihadiri Komisioner Bawaslu Bali, Ketut Ariyani, Wayan Widyardana Putra, dan I Ketut Rudia. Hadir pula perwakilan Kwarda Bali, serta komisioner Bawaslu Kabupaten/Kota se Bali.

Ketua Bawaslu Bali, Ketut Ariyani, sebagai Inspektur Upacara kemarin mengatakan kegiatan Perkemahan Bhakti Pemilu dilaksanakan serangkaian persiapan Bawaslu Bali menyambut Pilkada 2020. Sebagai satu-satunya lembaga yang diberikan kewenangan melakukan pengawasan, lanjut  Ariyani, Bawaslu Bali merasa partisipasi semua komponen masyarakat salah satunya gerakan Pramuka, sangat penting.

“Keterlibatan gerakan Pramuka dalam pengawasan Pilkada 2020 sangat penting. Lebih-lebih organisasi Pramuka merupakan salah satu organisasi yang sangat solid, dan ada hampir di semua instisuti pemerintah. Ini tentu sangat besar perannya, jika Pramuka dilibatkan dalam pengawasan partisipatif," ujar mantan Ketua Panwaslu Buleleng ini.

Di bagian lain Ariyani juga mengatakan, Perkemahan Bhakti Pramuka ini merupakan langkah awal persiapan Bawaslu RI membentuk Saka Adyasta Bawaslu RI. Ditegaskannya dengan terbentuknya Saka Adyasta Bawaslu RI akan semakin menguatkan eksistensi Bawaslu di tengah-tengah masyarakat dan selalu dipercaya sebagai lembaga pengawal demokrasi.

Kegiatan selama 3 hari ini diisi pemberian materi oleh Tenaga Ahli Divisi Pengawasan Bawaslu RI Maskurudin Hafis, Komisioner Bawaslu Bali dan Ka Kwarda Bali. Juga ada kegiatan-kegiatan lapangan seperti lomba pentas seni, lomba yel-yel dan lomba kerapihan tenda. Kegiatan akan diakhiri dengan api unggun dan penandatanganan MoU untuk pembemtukan Saka Adyasta di masing-masing Kwarcab kabupaten/kota. *nat

Komentar