nusabali

Putri Koster Ajak Sosialisasi Wujudkan Bali Bebas Stunting

  • www.nusabali.com-putri-koster-ajak-sosialisasi-wujudkan-bali-bebas-stunting

Ketua TP PKK Provinsi Bali Nyonya Putri Koster menjadi narasumber pada Dialog Forum Koordinasi Kehumasan yang mengangkat tema Diseminasi Informasi Dalam Rangka Percepatan Penanggulangan Stunting di Bali,  Selasa (26/11).

DENPASAR, NusaBali

Dalam acara yang digelar di Ruang Sandat Kantor Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Provinsi Bali ini, Putri Koster menyampaikan bahwasanya dalam upaya menurunkan angka stunting, sosialisasi baik upaya pencegahan dan penanganan stunting amat penting. Masyarakat perlu mendapatkan informasi yang benar dan tepat terkait pencegahan stunting, apa sebenarnya stunting, apa faktor penyebabnya dan bagaimana penanganannya.

"Sosialisasi sampai ke tingkat keluarga sangat penting mengenai pencegahan dan penanganan stunting. Semua pihak harus bersinergi, lakukan kewajiban sesuai tupoksi masing-masing. PKK gencarkan sosialisai melalui Pokja, Dinas Kesehatan juga gencar lakukan sosialisasi penanganan. Semua pihak bersinergi untuk wujudkan Bali bebas stunting," ujarnya.

Ny Putri Koster juga menambahkan peran penting media dalam upaya sosialisasi stunting di tengah masyarakat. Media diharapkan semakin gencar dalam mengedukasi masyarakat dengan menyajikan pemberitaan stunting dan informasi yang tepat dan benar  terkait stunting ke tengah masyarakat. Dengan kerja sama yang mencakup semua lini ini, maka diharapkan masyarakat akan mendapatkan informasi yang benar, baik dalam upaya pencegahan maupun penanganan stunting di Bali.

Pada Dialog Forum Kehumasan ini menghadirkan narasumber terkait stunting di Bali, diantaranya Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali Ketut Suarjaya dan Ketua PWI Bali Dwikora Putra. *

Komentar