nusabali

Buleleng Kekurangan 2.261 Guru PNS

  • www.nusabali.com-buleleng-kekurangan-2261-guru-pns

Kekurangan guru berdasarkan kalkulasi melalui pemetaan Disdikpora Buleleng melalui data tenaga pendidik yang dimilikinya.

SINGARAJA, NusaBali

Jelang kran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dibuka kembali tahun ini, Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Buleleng sudah melakukan pemetaan. Data terakhir pemetaan guru PNS di jenjang SD dan SMP di Buleleng masih ditutupi oleh seribuan guru kontrak yang diangkat Pemkab Buleleng dan guru honorer yang digaji oleh sekolah. Sedikitnya, Buleleng saat ini masih kekurangan 2.261 orang guru PNS.

Menurut Sekretaris Disdikpora Buleleng, I Made Astika, Seizin Kadisdikpora Gde Dharmaja, Jumat (15/11/2019) kemarin mengatakan jika dilihat dari pemenuhan guru di 467 SD dan 56 SMP Negeri di Buleleng saat ini tidak ada masalah. Hanya saja jika dilihat dari status kepegewaiannya masih menyisakan 2.261 orang guru non PNS yang selama ini bertugas di Buleleng.

“Kekurangan guru dari PNS yang ada saat ini sudah dibantu banyak dari APBD Buleleng melalui pengangkatan guru kontrak 1.845 orang, selain masih ada juga guru honorer sebanyak 416, sehingga jika dijumlah mencapai  2.261 orang guru non PNS,” ucap Astika.

Disdikpora Buleleng pun merasa lega dengan alokasi kuota tenaga pendidik yang tahun ini kembali dianggarkan pemerintah pusat melalui CPNS. Bahkan berembus kabar dari 358 orang kuota CPNS untuk Buleleng sekitar 170 kuota di antaranya adalah guru. “Pendidikan masih mendapat prosentasenya diutamakan, karena memang kurangnya banyak, meskipun belum dapat menutup semuanya setidaknya dapat mengurangi jumlah guru non PNS,” jelas dia.

Pengangkatan guru PNS maupun Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K), sangat diperlukan untuk proses manajerial sekolah. Terlebih setiap tahunnya banyak guru yang pensiun tahun 2019 ini mencapai angka 200 orang di jenjang SD dan SMP.

Sementara itu Disdikpora Buleleng berharap pengangkatan CPNS guru terus mendapat kuota sehingga dapat menutupi kekurangan guru PNS di Buleleng secara bertahap.*k23

Komentar