nusabali

Klungkung Dapat Jatah 122 Formasi CPNS

  • www.nusabali.com-klungkung-dapat-jatah-122-formasi-cpns

Pemkab Klungkung mendapat jatah 122 formasi CPNS  tahun 2019, dari jumlah usulan 261 formasi kepada Kemenpan RB, beberapa waktu lalu.

SEMARAPURA, NusaBali
Dari 122 formasi CPNS ini untuk tenaga pendidikan 22 formasi, tenaga kesehatan 62 formasi, dan tenaga teknis 27 formasi. Hal itu diungkapkan Sekda Klungkung I Gede Putu Winastra, Kamis (17/10). “Kami awalnya mengusulkan 261 formasi, yang turun 122 formasi,” ujar Sekda Winastra. Winastra memastikan tahun ini tidak ada formasi untuk tenaga PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja). Pemkab Klungkung

mengusulkan 69 posisi untuk posisi PPPK, yakni tenaga kesehatan 29 orang dan tenaga teknis 40 orang. “Kondisi ini juga dialamai daerah lainnya,” ujarnya.

Selanjutnya, jelas Sekda, Pemkab masih menunggu informasi dari pusat terkait jadwal pengumuman dan tahapan rekrutmen CPNS tahun ini. Sesuai rekrutmen sebelumnya, biasanya pengumuman seleksi 2019, sedangkan test kompetensi dasar (TKD) dan test kompetensi bidang (TKB) dilaksankan 2020 mendatang.

Jumlah PNS di Kabupaten Klungkung hingga per 1 Juni 2019 mencapai 4.264 orang, kendati demikian berdasarkan analisis jabatan dan analisis beban kerja Klungkung masih kekurangan 2857 orang. Untuk mengisi kekurangan itu diisi atau diback up oleh tenaga kontrak, jumlah tenaga kontrak per 31 Desember tahun 2018 sebanyak 2.630 orang.*wan

Komentar