nusabali

'Bali Festival' Berdayakan Produk dan Pangan Lokal

  • www.nusabali.com-bali-festival-berdayakan-produk-dan-pangan-lokal

Bali Festival bertema ‘Safety and Healty Local Food’ bakal digelar di lapangan Timur Monumen Bajra Sandhi Denpasar.

DENPASAR, NusaBali

Stakeholders terkait pangan, di antaranya UMKM, kelompok tani, kelompok wanita tani, bakal  menunjukkan keunggulan produk dan ragam produk olahan pangan lainnya di ajang Bali Festival, 25 -27 Oktober 2019. “Event ini bertujuan meningkatkan pemasaran dan pemanfaatan produk pangan lokal Bali,” ujar

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Bali, I Wayan Jarta, Rabu (16/10/2019). Bali Festival bertema ‘Safety and Healty Local Food’ yang digelar di lapangan Timur Monumen Bajra Sandhi Denpasar, akan menampilkan pameran dan bazar produk, aneka lomba, klinik konsultasi keamanan pangan, temu bisnis.

Lalu ada gerakan diversifikasi pangan, edukasi dan hiburan, kompetisi mixology minuman fermentasi tradisional lokal Bali.

Terkait diversifikasi pangan, Bali memiliki beragam produk olahan pangan lokal dengan ciri khas masing-masing. Contohnya di Buleleng misalnya dikenal bubuh menguh, demikian juga daerah lainnya. “Tiap daerah memiliki ragam olahan pangan yang khas. Ini nanti yang juga diperkenalkan sehingga masyarakat luas lebih mengenal beragam produk olahan pangan daerah yang khas dan tentu saja sehat,” ujar Jarta.

Aspek bisnis tentu saja, termasuk salah tujuan dari  festival pangan tersebut. Karenanya, ada agenda temu bisnis yang dirancang melibatkan pelaku usaha pangan seperti UMKM, kelompok wanita tani, dan kelompok-kelompok pangan produktif lain, dengan mitra yakni kalangan pengusaha atau asosiasi. *k17

Komentar