nusabali

Ekspor Produk Pertanian Bali Naik

  • www.nusabali.com-ekspor-produk-pertanian-bali-naik

Terjadi peningkatan 175% pada ekspor pertanian Bali, dari 2018 ke 2019.

DENPASAR, NusaBali

Nilai ekspor Bali produk pertanian Bali meningkat signifikan pada 2019. Hal tersebut mengacu beberapa indikator ekspor Bali. Di antaranya volume ekspor, ragam produk, negara tujuan dan jumlah eksportir. Jelang tutup tahun 2019, nilai ekspor sudah mencapai Rp 265 miliar atau meningkat  179 persen.  “Dibandingkan tahun 2018 senilai Rp 148 miliar, maka tahun ini sangat melesat tajam,” ujar Kepala Balai Karantina Pertanian Denpasar I Putu Terunanegara, Minggu (13/10/2019).

Capaian 2019 bakal lebih melesat lagi karena masih ada komoditas primadona yang bisa diekspor hingga akhir tahun. “Karena puncak musim manggis pada bulan November. Ini sangat memungkinkan menambah frekuensi dan volume ekspor ke negara tujuan,” ujar Terunanegara.

Terunanegara mengatakan, capai tersebut merupakan hasil dari kolaborasi antara stakeholder atau para pemangku kepentingan di Bali. Di antaranya Pemerintah Daerah, pihak bandara, pelabuhan laut, Pelindo dan yang lainnya. “Selalu kita komunikasikan dengan baik. Masing-masing sudah ada WA Group,” ungkap Terunanegara.

Semua memiliki semangat yang sama untuk memberikan akselerasi  dan pendampingan  kepada eksportir, baik yang lama maupun eksportir baru.

Program Agro Gemilang (Ayo Galakkan Ekspor Milenial Generasi Bangsa) menurut Terunanegara juga menunjukkan perkembangan yang positif. Hal ditunjukkan dengan semakin banyaknya pertumbuhan eksportir muda atau eksportir milenial. “Sebagian eksportir kita adalah kaum milenial,” tunjuk Terunanegara.

Sebelumnya Kepala Balai Karantina Kementerian Pertanian (Barantan), Ali Jamil mengapresiasi Gubernur, Bupati dan Walikota, semua stakeholder dan masyarakat Bali yang kreatif menciptakan komoditas-komoditas ekspor.

Balai Karantina Kementerian Pertanian, oleh Menteri Pertanian memang ditugaskan untuk meningkatkan akselerasi ekspor. Karena itulah pihaknya mengapresiasi upaya-upaya dan usaha untuk meningkatkan ekspor. *k17

Komentar