nusabali

Hajar China, Indonesia Juara

Kejuaraan Dunia Bulutangkis Junior

  • www.nusabali.com-hajar-china-indonesia-juara

Tim bulutangkis Indonesia meraih gelar juara Kejuaraan Dunia Bulutangkis Junior Beregu 2019 di Kazan, Rusia.

KAZAN, NusaBali

Pada partai final, Sabtu (5/10) lalu, Indonesia memastikan gelar setelah mengalahkan China 3-1.   Ganda campuran Daniel Marthin/Indah Cahya Sari Jamil membuka peluang Indonesia setelah mengalahkan Feng Yang Zhe/Lin Fang Ling 21-18, 18-21, dan 21-11.

Tunggal putri Putri Kusuma Wardani membuat Indonesia unggul 2-0 setelah mengandaskan perlawanan Zhou Meng 21-18, 21-21, dan 21-14.

Kemenangan Indonesia yang sudah di depan mata. Sayangnya, partai ketiga harus menjadi milih China setelah Bobby Setiabudi kalah dari Liu Yang 17-21, 21-17, dan 20-22.

Pertarungan sengit kembali terjadi pada partai penentuan. Ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Putri Syaikah mengalahkan Li Yi Jing/Tan Ning 16-21, 25-23, dan 21-13, dalam laga 87 menit.

Kemenangan Febriana Dwipuji Kusuma/Putri Syaikah disambut meriah ofisial tim Indonesia. Selain meraih juara untuk pertama kalinya sejak turnamen tersebut digelar pada 2000, Indonesia juga memutus dominasi China yang menjuarai nomor beregu sejak edisi 2014 secara beruntun.

"Awalnya saya unggul di game kedua, tapi terkejar oleh lawan karena fokus saya naik turun. Lawan juga mengubah pola dengan mempercepat permainan. Di game ketiga saya nekad saja dan percepat bola-bola depan," ujar Putri, dikutip laman PBSI.

"Ada rasa tegang, saya merasa tidak mau lagi mengulang kesalahan kemarin waktu lawan Thailand. Saya sudah unggul tapi akhirnya kalah dan nggak bisa ngasih poin buat tim," kata Putri. *ant

Komentar