nusabali

Ronaldo Abaikan Rekor Pribadi

  • www.nusabali.com-ronaldo-abaikan-rekor-pribadi

Cristiano Ronaldo menjadi pahlawan saat Portugal melibas Lithuania 5-1, pada Kualifikasi Piala Eropa 2020, Rabu (11/9) dinihari WITA.

PORTO, NusaBali

Ronaldo mencetak empat gol ke gawang Lithuania,  menit ke-7, 61, 65, dan 76. Gol pada menit ke-65 menandai hattrick ke-8 Ronaldo bersaa timnas Portugal.

Torehan itu mendapat pujian dari pelatih Fernando Santos, sekaligus membuanya jadi pencetak gol terbanyak di Kualifikasi Euro 2020, dengan 25 gol. Kini CR7 membukukan 93 gol dari 160 penampilannya di Timnas Portugal. Namanya pun tercantum sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah timnas Portugal. Dia jadi pemain Eropa yang menorehkan 90 gol di pentas internasional. Namun catatannya belum mampu melampaui rekor penyerang Iran, Ali Daei, 112 gol.

Ronaldo juga jadi kandidat pemain terbaik FIFA pada akhir September 2019 ini dan da bersaing dengan Lionel Messi dan Virgil van Dijk.

Meski berpotensi menambah catatan prestasi individualnya, namun Ronaldo mengaku tak terlalu memikirkannya, karena meraih kemenangan untuk yang terpenting.

"Selalu saya katakan, saya tidak hidup memikirkan prestasi individu. Ini konsekuensi dari apa yang saya menangkan secara kolektif. Tapi itu bagus, saya tidak akan berbohong. Yang penting adalah membantu tim," kata Cristiano Ronaldo, dilansir dari Sportskeeda. *

Komentar